Polisi Ungkap Pemicu Artis Rico Valentino Dikeroyok Usai Bogem Nur Alamsyah

Polisi Ungkap Pemicu Artis Rico Valentino Dikeroyok Usai Bogem Nur Alamsyah

Karin Nur Secha - detikNews
Kamis, 28 Apr 2022 09:50 WIB
Putra Siregar dan Rico Valentino saat ditemui di Polres Jakarta Selatan.
Putra Siregar dan Rico Valentino (Pool/Palevi S/detikFoto)
Jakarta -

Polres Metro Jakarta Selatan menjelaskan ada dua peristiwa pengeroyokan terkait artis Rico Valentino di Kafe Kode, Jakarta Selatan. Setelah mengeroyok Nur Alamsyah, Rico Valentino dikeroyok oleh pengunjung di luar kafe tersebut.

"Jadi ini di luar kafe kan, setelah kejadian di dalam kafe, setelah di dalam kafe, Putra dan RV itu lakukan pengeroyokan terhadap Saudara MNA, kemudian di situ sebenarnya sudah ada upaya untuk didamaikan, nggak usah ribut dan sebagainya," ujar Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto saat dihubungi wartawan, Kamis (28/4/2022).

Budhi menjelaskan, setelah pengeroyokan di dalam kafe, Nur Alamsyah keluar dari kafe. Rico Valentino juga keluar dari kafe namun masih dalam kondisi mabuk berat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"RV itu keluar itu kan dia dalam kondisi mabuk, kan berbicara ngaco ke mana-mana. Keterangan saksi ada yang mendengar dia ngomong, 'Selama ada PS, saya nggak takutlah, saya nggak takut sama siapa-siapa'," jelas Budhi.

"Nah, itu jadi perhatian orang yang ada di luar. Nah, orang yang ada di luar, karena dia ngomong begitu, kan refleks pada lihat ke dia. Nah, dia merasa diliatin orang, nggak suka, 'Kenapa kamu lihat-lihat?'. Nah, langsung RV ini mukul. Jadi RV ini mukul lagi di luar," sambungnya.

ADVERTISEMENT

Di luar kafe, RV memukul orang berbeda, namun masih tamu kafe tersebut. Setelah RV memukul orang tersebut, teman-teman korban tidak terima, kemudian bergantian memukul RV.

"Makanya, kalau dari pihak istri PS maupun ibu RV mengatakan RV jadi korban pemukulan dan ditahan, itu nggak benar. Jadi ada dua peristiwa berbeda di malam itu, waktunya juga berbeda jam dan waktu," ungkap Budhi.

Rico Valentino sudah melaporkan ke pihak kepolisian terkait peristiwa pengeroyokan yang dia alami saat berada di luar kafe. Hingga saat ini, polisi masih menyelidiki kasus tersebut.

"Dua kasus ini kan kasus berbeda, nggak harus saling nunggu juga. Cuma kebetulan satu RV sebagai pelaku, satu RV sebagai korban. Nah, ternyata dia juga mukul duluan, yang memulai duluan di kasus kedua," tutur Budhi.

Lihat juga Video: Chandrika Chika Minta Maaf ke Istri Putra Siregar

[Gambas:Video 20detik]



(ain/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads