Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin mengatakan kasus Corona atau COVID-19 di Indonesia sudah melandai sehingga warga diizinkan mudik saat Lebaran. Namun, dia meminta warga tetap waspada.
"Banyak yang belum kita ketahui tentang virus ini dan beberapa negara tetangga, negara besar, seperti China, Hong Kong itu kasusnya masih naik tinggi. Kalau kita kasus hariannya 600, Korea Selatan itu masih ratusan ribu," kata Budi dalam konferensi pers virtual, Senin (18/4/2022).
Dia mengatakan Presiden Joko Widodo (Jokowi) berpesan agar warga tetap berhati-hati meski kasus Corona melandai. Dia mengatakan Jokowi meminta semua pihak tidak sombong dan jemawa atas kondisi saat ini.
"Saran Bapak Presiden, kita tetap harus hati-hati dan waspada, jangan sombong dan jemawa. Kita bisa melakukan pergerakan dengan lebih normal, tapi tetap harus hati-hati dan waspada," ucapnya.
Budi mengingatkan hal paling penting yang harus tetap dilakukan adalah memakai masker. Dia mengatakan pemerintah tak ingin buru-buru mencabut kewajiban memakai masker seperti negara lain.
"Kita jaga terus disiplin memakai masker, tidak usah terlalu terburu-buru mengikuti negara lain yang terlampau agresif tapi kemudian malah naik lagi karena sayang momentum perbaikannya sudah kita capai dan ini mendorong perbaikan ekonomi ke depannya," tuturnya.
(haf/imk)