Kasus Corona Pertama di Indonesia, Ini Kilas Balik Usai 2 Tahun Berlalu

Kasus Corona Pertama di Indonesia, Ini Kilas Balik Usai 2 Tahun Berlalu

Syahidah Izzata Sabiila - detikNews
Rabu, 02 Mar 2022 06:59 WIB
Corona Viruses against Dark Background
Kasus Corona Pertama di Indonesia, Ini Kilas Balik Usai 2 Tahun Berlalu (Foto: Getty Images/loops7)
Jakarta -

Kasus Corona pertama di Indonesia muncul tepat 2 tahun lalu, yakni 2 Maret 2020. Sejak saat itu penambahan kasus harian di Indonesia mengalami pasang-surut selama 2 tahun terakhir.

Kemunculan varian Delta, hingga terbaru Omicron turut mempengaruhi data kasus Corona di Indonesia. Terkini, kasus Corona di Indonesia selama 2 tahun terakhir berjumlah 5.564.448 kasus.

Berikut kilas balik kasus Corona pertama di Indonesia setelah ditemukan pada 2 Maret 2020:

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

2 Maret 2020: Kasus Corona Pertama di Indonesia Diumumkan

Kasus Corona pertama di Indonesia pertama kali diumumkan pada 2 Maret 2020 lalu oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) bersama Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, Mensesneg Pratikno dan Seskab Pramono Anung.

Pemerintah mengkonfirmasi kasus 1 dan 2 yang menimpa seorang ibu (64) dan putrinya (31) di Depok, Jawa Barat.Keduanya terinfeksi Corona dari warga negara Jepang yang sempat datang ke Indonesia pada Februari 2020.

ADVERTISEMENT

"Oleh sebab itu begitu ada informasi, minggu yang lalu ada informasi bahwa ada orang Jepang yang ke Indonesia kemudian tinggal di Malaysia dan dicek di sana ternyata positif corona, tim dari Indonesia langsung menelusuri orang Jepang ini ke Indonesia bertamu ke siapa, bertemu dengan siapa ditelusuri dan ketemu," kata Jokowi (2/3/2020).

"Setelah ditemukan ternyata orang yang terkena virus corona ini berhubungan dengan dua orang. Seorang ibu yang umurnya 64 dan putrinya yang berumur 31 tahun dicek oleh tim kita ternyata pada posisi yang sakit," sambungnya.

10 Maret 2020 Jadi Darurat Nasional

Selang beberapa hari kemudian, tepatnya 10 Maret 2020, Dirjen WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus mengirimkan surat kepada Jokowi. Surat itu berisi permintaan agar Jokowi mendeklarasikan darurat nasional. WHO juga menetapkan Corona sebagai pandemi.

Melalui Keputusan Presiden (Keppres) Nomor 7 Tahun 2020, dibentuklah Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19. Saat itu ditunjuklah Kepala BNPB Doni Monardo sebagai Ketua Gugas COVID-19.

10 April 2020 Kasus Corona Tersebar di Semua Provinsi-Jakarta PSBB

Sebulan kemudian, yakni pada 10 April 2020, penyebaran kasus Corona di Indonesia mencapai seluruh provinsi. Saat itu, ada 3.512 kasus positif COVID-19 di seluruh Indonesia.

Di waktu bersamaan, mulai 10 April 2020 Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan juga menetapkan ketentuan Pembatasan Sosial Berskala Besar (PSBB) di DKI Jakarta. Kala itu, kegiatan perkantoran dihentikan, gedung sekolah ditutup, ojek online dibatasi, hingga tidak boleh berkerumun.

13 April 2020 Jadi Bencana Nasional

Usai kasus Corona pertama di Indonesia, Jokowi menetapkan kondisi pandemi COVID-19 di Indonesia sebagai bencana nonalam nasional melalui Keppres Nomor 12 Tahun 2020.

24 April 2020 Mudik Lebaran Dilarang

Pemerintah resmi melarang mudik lebaran di tengah pandemi Covid-19. Larangan berlaku mulai Jumat, 24 April 2020.

Larangan mudik awalnya berlaku bagi TNI-Polri dan ASN. Namun Jokowi kemudian melarang masyarakat umum juga.

Berawal dari kasus corona pertama di Indonesia, berbagai kebijakan dan aturan ditetapkan hingga hari ini, tepat 2 tahun berlalu. Simak selengkapnya di halaman berikut ini.

Simak Video '2 Tahun Sudah Covid-19 Ada di Indonesia':

[Gambas:Video 20detik]




5 Juni 2020 DKI Terapkan PSBB Transisi

DKI Jakarta menerapkan PSBB transisi di wilayahnya. PSBB transisi diberlakukan selama 14 hari, yakni mulai 5-18 Juni 2020.

Namun kemudian PSBB transisi diperpanjang.

28 Agustus 2020 Angka Covid Terus Naik

Sejumlah RS di DKI Jakarta mulai penuh. Kasus harian COrona juga terus naik.

Kala itu, Satgas COVID-19 mengatakan kapasitas tempat tidur ruang isolasi yang terpakai sudah mencapai 69 persen, ruang ICU 77 persen terisi.

1 September 2020 Covid Relatif Terkendali

Menjelang momen setengah tahun COVID-19, Jokowi mengatakan, berdasarkan data hingga Agustus, kesembuhan COVID-19 di RI adalah 70,21%, kasus aktif 23,7%, tingkat kematian 4,2%. Namun RI masih perlu berhati-hati.

7 Januari 2021 PSBB diganti PPKM

Istilah PSBB diganti dengan PPKM. Kala itu diberlakukan PPKM mulai 11-25 Januari 2021.

PPKM berlaku di DKI Jakarta dan 23 kabupaten/kota di enam provinsi yang masuk wilayah berisiko tinggi penyebaran COVID-19.

13 Januari 2021 Jokowi Divaksin

Presiden Jokowi menjadi orang pertama yang divaksinasi. Momen ini disiarkan secara langsung untuk meyakinkan warga atas keamanan vaksin Corona Sinovac.

26 Januari 2021 Kasus Tembus 1 Juta

Kasus positif virus Corona COVID-19 di Indonesia tembus angka 1 juta. Terjadi penambahan 13.094 kasus positif pada Selasa (26/1/2021), sehingga total menjadi 1.012.350 kasus.

16 April 2021 Larangan Mudik Lebaran

Pemerintah kembali melarang mudik Lebaran 2021. Presiden Jokowi menyebut alasan utama pelarangan mudik adalah terjadinya lonjakan kasus pada empat kali masa liburan.

20 Juni 2021 Corona Melonjak Lagi

Kasus Corona mengalami lonjakan. Penambahan kasus mencapai 13.737 kasus. RS hampir penuh karena kewalahan menampung pasien Corona.

21 Juni 2021 Kasus Corona RI 2 Juta

Angka kasus Corona telah menembus 2 juta kasus. Penambahan kasus mencapai 14.536 kasus sehingga total kasus menjadi 2.004.445.

3 Juli 2021 PPKM Darurat

Presiden Jokowi resmi memberlakukan PPKM darurat. PPKM darurat berlaku pada 3-20 Juli 2021 di Jawa dan Bali. Semua diwajibkan memakai masker. Aparat melakukan penyekatan di sejumlah titik.

Kasus Corona pertama di Indonesia kini tepat 2 tahun. Berikut kilas balik perjalanan pandemi di Indonesia di halaman selanjutnya.

15 Juli 2021 Rekor Kasus Baru

Indonesia mencatatkan rekor 56.757 kasus baru COVID-19 pada Kamis (15/7/2021). Tercatat total pasien aktif saat itu ada sebanyak 480.199 orang. Pemerintah mengklaim ini sebagai puncak pertama Corona.

20 Juli 2021 PPKM Darurat Diperpanjang

Presiden Jokowi mengumumkan bahwa PPKM darurat COVID-19 diperpanjang hingga 25 Juli 2021.

21 Juli 2021 PPKM Darurat Diganti Jadi PPKM Level 3-4

Pemerintah mengganti istilah PPKM darurat menjadi PPKM level 3-4. Penggantian istilah ini tertuang dalam Instruksi Mendagri Nomor 22 Tahun 2021 tentang Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat Level 4 Corona Virus Disease 2019 di Wilayah Jawa dan Bali itu diteken Mendagri Tito Karnavian pada Selasa (20/7/2021). Aturan itu berlaku mulai 21 Juli hingga Minggu, 25 Juli 2021.

22 Juli 2021 Kasus Corona RI Tembus 3 Juta

Kasus Corona di Indonesia menembus 3 juta kasus. Tambahan 49.509 kasus baru membuat total kumulatif kasus COVID-19 berjumlah 3.033.339 kasus.

Agustus-Desember 2021

Pada Agustus 2021, kasus Corona di Indonesia sudah mulai melandai.

Hingga Desember, kasus Corona di Indonesia masih landai. Rata-rata kasus per hari di bawah 2.000 kasus.

16 Desember 2021: Kasus Pertama Omicron RI

Kasus pertama Omicron ditemukan di Rumah Sakit Darurat Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat. Pasien Omicron pertama terkonfirmasi pada Kamis (16/12/2021). Pasien berinisial N itu tidak baru pulang dari luar negeri.

26 Desember 2021 Transmisi Lokal Omicron Pertama

Pemerintah mengkonfirmasi adanya transmisi lokal virus Corona varian Omicron. Pemerintah kemudian melacak (tracing) siapa-siapa saja orang yang pernah berkontak erat dengan pasien Omicron penularan lokal ini.

3 Februari 2022 Kasus Corona Melonjak

Kasus Corona melonjak menjadi 27 ribuan kasus.

15 Februari 2022 Rekor 57 Ribu Kasus Baru

Pada 15 Februari dilaporkan ada tambahan 57.049 kasus positif COVID-19 di Indonesia. Ini merupakan angka kasus harian tertinggi di Indonesia sejak pertama kali Corona terdeteksi. Jumlah kasus harian ini juga melebihi puncak gelombang kedua pada 15 Juli 2021.

Kala itu, jumlah total kasus COVID-19 di Indonesia sejak Maret 2020 menjadi 4.901.328 kasus.

1 Maret 2022 Kasus Corona RI 5,5 Juta!

Jelang 2 tahun kasus Corona pertama di Indonesia, per 1 Maret ada penambahan 24.728 kasus harian baru. Dengan tambahan tersebut, jumlah total kasus COVID-19 yang ditemukan di Indonesia sejak Maret 2020 hingga 1 Maret menjadi 5.589.176 kasus.

Halaman 2 dari 3
(izt/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads