Pemko Medan Bantu Cairkan Uang Warga Terdaftar PKH tapi Tak Terima Bantuan

Datuk Haris Molana - detikNews
Kamis, 26 Agu 2021 22:25 WIB
Viral Warga di Medan Terdaftar PKH Namun Tak Kunjung Terima Bantuan (Foto: dok. Istimewa)
Medan -

Pemko Medan membantu menuntaskan persoalan warga yang mengeluh tak pernah mendapat bantuan walau terdaftar sebagai penerima program keluarga harapan (PKH). Bantuan warga itu pun kini telah terealisasi.

Kabag Prokopim Pemko Medan Arrahman Pane mengatakan petugas telah melakukan pertemuan dengan pihak bank terkait kelanjutan masalah warga bernama Gemiati itu. Dia mengaku yang diinginkan oleh warga Medan itu telah terealisasi.

"Sudah terealisasi," ucap Arrahman, Kamis (26/8/2021).

Arrahman menyebut buku tabungan milik Gemiati telah diserahkan. Termasuk bantuannya yang dibayarkan mulai 2018.

"Diserahkan buku tabungan dan sekaligus bantuannya oleh pihak BRI. Dibayar mulai 2018," sebut Arrahman.

Viral Video

Sebelumnya, video menunjukkan seorang perempuan mengeluhkan tak pernah mendapat bantuan viral di media sosial. Padahal perempuan itu telah terdaftar sebagai penerima program keluarga harapan.

Dilihat detikcom, Kamis (26/8/2021), video berdurasi 54 detik itu memperlihatkan seorang ibu memakai kerudung merah dengan wajah berkaca-kaca berbicara dengan seorang pria. Dalam percakapan itu, terdengar dia mengeluh serta menceritakan soal dirinya tidak mendapatkan bantuan selama ini.




(isa/isa)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork