Geliat Aksi Bela Palestina di Penjuru Indonesia

Round-Up

Geliat Aksi Bela Palestina di Penjuru Indonesia

Tim detikcom - detikNews
Jumat, 21 Mei 2021 21:07 WIB
Israel dan Hamas sepakat untuk melakukan gencatan senjata. Meski telah melakukan gencatan senjata, aksi bela Palestina masih bergaung di sejumlah daerah RI.
Foto Aksi Bela Palestina (ANTARA FOTO/Ari Bowo Sucipto)
Jakarta -

Aksi bela Palestina digelar di berbagai lokasi di Indonesia. Berikut adalah kabar aksi massa tersebut dari berbagai daerah.

Dihimpun detikcom pada Jumat (21/5/2021) malam ini, aksi-aksi bela Palestina digelar di Jakarta, Ciamis, Palu, dan Solo.

Jakarta

Aksi Bela Palestina di Ibu Kota Negara digelar, berpusat di depan kantor Kedutaan Besar Amerika Serikat (AS), Jl Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat. Ada pula massa di kawasan Patung Kuda, dekat Monas. Aksi benar-benar dimulai selepas tengah hari, atau selepas salat Jumat.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Anak-anak hingga orang dewasa ikut demo ini. Bendera Palestina dibawa. Polisi, TNI, Satpol PP, dan petugas Dinas Perhubungan DKI berjaga di sekitar Kedubas AS. Ada 3.162 personel polisi yang berjaga mengamankan demo di Jakarta. Kerumunan jelas terjadi, polisi mengingatkan agar para peserta aksi menjaga jarak karena ini masih pandemi COVID-19.

Di depan Kedubes AS, ada demonstran yang menyalakan flare. Asapnya berwarna hijau. Kabagops Polres Jakarta Pusat AKBP Guntur Muhammad Thariq langsung menegur. Dia meminta koordinator aksi mengatur pesertanya supaya tidak menyalakan flare.

ADVERTISEMENT
Sejumlah massa yang gunakan atribut HMI diamankan polisi di dekat Kedubes AS. Massa HMI yang sedang unjuk rasa terkait Palestina itu dianggap melanggar aturan.Sejumlah massa yang gunakan atribut HMI diamankan polisi di dekat Kedubes AS. Massa HMI yang sedang unjuk rasa terkait Palestina itu dianggap melanggar aturan. Foto: Rifkianto Nugroho

Ada peserta yang diamankan polisi. Pantauan detikcom di depan Kedubes AS, ada massa beratribut HMI yang berorasi melaju ke Jl Ridwan Rais. Macet terjadi. Kabagops Polres Metro Jakarta Pusat AKBP Guntur Muhammad Thariq memberi peringatan.

"Anda melanggar aturan. Silakan pindah tempat. Masyarakat tidak akan simpatik kalau begini caranya. Ini peringatan pertama!" kata Guntur. Usai peringatan ketiga, polisi mengamankan massa beratribut HMI itu.

Massa aksi beratribut HMI tersebut terlihat diamankan sejumlah petugas yang memakai baju hazmat atau alat pelindung diri (APD). Ada pula anggota kepolisian yang memakai baju dinas lainnya saat mengamankan peserta aksi. Total, ada 12 orang (belakangan disebut 11 orang) yang diamankan dari peristiwa ini. Mereka diamankan karena tidak mematuhi protokol kesehatan, demikian kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Yusri Yunus.

Pukul 16.24 WIB, seorang pendemo yang mengenakan kostum karakter Money Heist diamankan. Pakaiannya merah menyala. Wakapolres Jakarta Pusat AKBP Setyo Koes Heriyanto menyatakan orang tersebut diamankan karena terkait bakar-bakaran di demonstrasi itu. Namun polisi di lapangan mengajak orang untuk tenang, karena orang tersebut hanya akan dimintai keterangan.

Pendemi aksi bela Palestina di Kedubes AS diamankan (Fathan/detikcom)Pendemi aksi bela Palestina di Kedubes AS diamankan (Fathan/detikcom)

Selanjutnya, Ciamis dan Palu:

Ciamis

Di Ciamis, Jawa Barat, kelompok yang menyebut dirinya sembagai Aliansi Peduli Palestina menggelar aksi damai di Taman Alun-alun, siang hari tadi.

Aksi diawali dengan long march di pusat perkotaan Ciamis dan berakhir dengan orasi di alun-alun.

Aksi bela Palestina di CiamisAksi bela Palestina di Ciamis Foto: Dadang Hermansyah

"Aksi damai sebagai bentuk pernyataan sikap kita dan bentuk solidaritas, rasa cinta, ukhuwah Islamiyyah terhadap saudara muslim kita di Palestina. Sehingga apa yang terjadi di Palestina juga dirasakan oleh warga Ciamis," ujar Koordinator Aksi, Dadan Darmawan.

Mereka memprediksi gencatan senjata tidak akan permanen. Solusi permanen konflik Israel vs Palestina adalah persatuan seluruh umat Islam untuk mendukung Palestina.

Palu

Di Palu Sulawesi Tengah, massa beraksi di depan Kantor DPRD Provinsi. Mereka membakar bendera Israel dan membawa bendera Palestina raksasa.

Mereka mengawali aksi dengan berjalan dari Masjid Raya Kelurahan Kampung Baru menuju area kantor Pemerintah Sulteng, Jl Samratulangi.

Aksi bela Palestina di depan DPRD Sulteng diwarnai pembakaran bendera Israel. Massa juga membawa bendera Palestina berukuran raksasa. (M Qadri/detikcom)Aksi bela Palestina di depan DPRD Sulteng diwarnai pembakaran bendera Israel. Massa juga membawa bendera Palestina berukuran raksasa. (M Qadri/detikcom)

Sejumlah perempuan diberi kesempatan pertama untuk membakar bendera Israel. Tampak juga sejumlah anak anak ikut dalam aksi bela Palestina dan ikut membakar bendera Israel.

Selanjutnya, Solo:

Solo

Di Solo, kelompok yang menyebut dirinya Himpinan Masyarakat Solo (HAMAS) menggelar aksi unjuk rasa di Bundaran Gladak, Kota Solo. Aksi ini dibubarkan aparat lantaran melanggar protokol kesehatan (prokes) pandemi COVID-19. Polisi juga mempermasalahkan soal pemberitahuan aksi yang baru disampaikan sehari sebelumnya.

"Pemberitahuan 80 orang tapi ini 600 orang, sudah berantakan ini protokol kesehatan. Petugas sepanjang orasi selalu mengimbau. tapi tetap ada pelanggaran, masker diturunkan, ada yang diancam, ada yang sempat menyerang petugas. Kami berprinsip keselamatan rakyat adalah hukum tertinggi," kata Kapolresta Solo Kombes Ade Safri Simanjuntak.

Sampai pada satu titik, yakni setelah 1,5 jam kegiatan berlangsung, salah satu orator diduga menyampaikan provokasi. Ade Safri menilai materi orasi sudah melenceng dari pemberitahuan. Ada konten provokasi yang menyerang pribadi. Polisi merencanakan pemanggilan koordinator aksi dan mencari potensi pidana.

Aksi unjuk rasa mendukung Palestina di Solo dibubarkan aparat gabungan. Pembubaran dilakukan karena banyaknya massa aksi yang melanggar protokol kesehatan.Aksi unjuk rasa mendukung Palestina di Solo dibubarkan aparat gabungan. Pembubaran dilakukan karena banyaknya massa aksi yang melanggar protokol kesehatan. Foto: Agung Mardika/Detikcom

Selain itu, dia menyebut ada kelompok lain yang melakukan aksi konvoi di sekitar Solo dalam waktu bersamaan. Petugas menilang 150 sepeda motor di berbagai titik di Kota Solo.

"Ada 150 kendaraan yang kita tindak di lima titik masuk, Palang Joglo, Faroka, Makutho, Jurug, maupun tim mobile. Mereka memang sengaja ingin membuat kepadatan lalu lintas di Solo agar tidak terkendali," pungkasnya.

Halaman 2 dari 3
(dnu/dnu)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads