Kubu Moeldoko Akan Daftarkan Hasil KLB, Demokrat Minta Menkum Objektif

Kubu Moeldoko Akan Daftarkan Hasil KLB, Demokrat Minta Menkum Objektif

Matius Alfons - detikNews
Selasa, 09 Mar 2021 07:21 WIB
Kepala Bakomstra Partai Demokrat, Herzaky Mahendra Putra.
Foto: Herzaky Mahendra Putra (Dok: Istimewa)
Jakarta -

Partai Demokrat memastikan tidak akan ikut hadir saat kubu acara yang diklaim Kongres Luar Biasa (KLB) Partai Demokrat menyerahkan berkas pendaftaran ke Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) besok. Partai Demokrat mempercayakan keputusan kepada Kemenkumham.

"Tidak perlu (hadir)," kata Kepala Bakomstra DPP Partai Demorkat, Herzaky Mahendra Putra, saat dihubungi, Senin (8/3/2021).

Herzaky mengatakan pihaknya sudah cukup dengan memberikan data dan fakta yang terang benderang terkait Ketum Partai Demokrat yang sah yakni Agus Harimurti Yudhoyono. Pihak Partai Demokrat memang lebih dulu memberikan sejumlah berkas ke Kemenkumham pada Senin (8/3) siang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kami sudah menyampaikan data dan fakta yang terang benderang," ucapnya.

Herzaky berharap Kemenkumham bisa bertindak sesuai dengan data dan fakta yang diberikan pihaknya. Dia juga berharap Kemenkumham bisa memutuskan persoalan ini secara objektif.

ADVERTISEMENT

"Harapan kami, Menhukham dapat mempelajari dan memutuskannya dengan obyektif dan jernih," ujarnya.

Simak video 'AHY Temui Mahfud Usai Serahkan Berkas AD/ART Demokrat ke Kemenkum HAM':

[Gambas:Video 20detik]



(maa/idn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads