Viral Ibu-ibu Ngamuk Ditegur Tak Bermasker di Jaktim, Begini Kejadiannya

Viral Ibu-ibu Ngamuk Ditegur Tak Bermasker di Jaktim, Begini Kejadiannya

Jehan Nurhakim - detikNews
Senin, 07 Sep 2020 20:07 WIB
Portrait of young woman putting on a protective mask for coronavirus isolation
Foto: Ilustrasi (iStock)
Jakarta -

Sebuah video menunjukkan seorang ibu-ibu mengamuk di Pasar Ampera, Pulo Gadung, Jakarta Timur. Ibu berambut pirang itu tidak terima ditegur petugas karena tidak memakai masker.

Kasatpol PP Kecamatan Pulo Gadung, Andi Sukaryanto mengatakan peristiwa itu terjadi pada Jumat (4/9) pukul 09.00 WIB pagi. Saat itu, petugas mendapati seorang perempuan tidak memakai masker dan hendak menegurnya.

"Di patroli itu kan ditemukan ada ibu yang tidak gunakan masker. Petugas dari TNI, Satpol PP menghimbau 'Bu tolong gunakan masker, (ibaratnya) kasarnya dipakai," kata Andi saat dihubungi detikcom, Senin (7/9/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Namun, perempuan berbaju pink itu tidak diterima. Ia lantas marah-marah dan memaki anggota TNI. Para pedagang yang melihat tingkah ibu itu pun menyorakinya.

"Mungkin ditegur tidak terima. Ada para pedagang dan pembeli melihat ibu itu, dikasih tahu malah marah-marah ke petugas, tetap enggak mau (pakai masker). Akhirnya disorakin sama para pedagang, sama warga di situ. 'Kan petugas baik ngasih tahu, kok marah-marah, disorakin lah," tuturnya.

ADVERTISEMENT

Petugas pun tidak memberikan sanksi kepada ibu tersebut. Sebab, ibu itu langsung pergi meninggalkan lokasi dan tak sempat didata oleh petugas.

"Merasa malu, dia pergi tuh langsung tuh. Pas mau tanya namanya, dari mana dia langsung pergi aja dari pasar," ujar Andi.

"Saya tanya sama anggota saya 'gimana udah minta datanya?' 'Dia langsung lari komandan'. Pas mau tanya namanya, dari mana dia langsung pergi aja dari pasar," sambungnya.

Video itu viral di media sosial. Dalam video terlihat perempuan tersebut marah-marah saat didekati petugas Satpol PP dan TNI.

"Nggak diapa-apain!," teriak perempuan itu.

Petugas kemudian berusaha memberi pengertian kepada ibu itu. Tetapi ibu itu emosi dan malah membentak petugas.

"Nggak usah b****!," teriak ibu itu ke anggota TNI.

Sejumlah pedagang yang mendengar ucapan ibu itu langsung menyorakinya. Ibu itu tambah emosi dan membanting belanjaannya sambil menangis histeris.

(mea/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads