PKL Senen Dipindah ke Pasar Baru Metro Atom, Diberi Sewa Gratis 6 Bulan

PKL Senen Dipindah ke Pasar Baru Metro Atom, Diberi Sewa Gratis 6 Bulan

Yoki Alvetro - detikNews
Senin, 09 Des 2019 18:22 WIB
PKL Senen (Yoki Alvetro/detikcom)
Jakarta - PKL di sepanjang trotoar kawasan Senen, Jakarta Pusat, akan direlokasi ke Pasar Baru Metro Atom. Pedagang yang mau dipindah akan digratiskan biasa sewa kios selama 6 bulan awal.

"Hari ini sudah dibersihkan, nanti kalau sudah bersih pedagang tinggal masuk. Enam bulan awal (sewa) gratis," kata Wakil Wali Kota Jakarta Pusat Irwandi kepada wartawan, Senin (9/12/2019).



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pemkot Jakarta Pusat sudah memasang spanduk sosialisasi relokasi PKL pakaian bekas untuk segera pindah ke Pasar Atom. Dari spanduk yang dipasang, disebutkan, pedagang bisa melakukan pendaftaran di Kantor Kelurahan Senen dengan membawa KTP dan KK. Ditegaskan dalam spanduk tersebut, per 9 Desember 2019, PKL dilarang berjualan di bahu jalan Pasar Senen.

Irwandi menuturkan, saat ini baru ada 5 pedagang yang mendaftar untuk menempati lapak di Pasar Baru Metro Atom. Dia berharap jumlah pedagang yang pindah terus bertambah.

"Kita sudah pasang spanduk untuk mereka daftar, tapi baru 5 yang daftar. Mudah-mudahan nanti nambah. Masalahnya itu dia (PKL) jualannya di bahu jalan, parkiran motor di situ juga, jadi tinggal satu mobil (jalur), Pak Wali udah lapor ke Pak Gubernur, ya sudah pindahkan saja ke tempat yang layak, lakukan sebaik mungkin, kita nggak mau benturan, jadi sudah diblokir, nggak sempat gelar dagangan," jelasnya.

Pantauan detikcom di lokasi pukul 17.30 WIB, sejumlah personel Saptol PP masih berjaga di Pasar Senen. Ada juga sejumlah petugas kepolisian dari Polsek Senen dan anggota TNI yang turut berjaga. Lalu lintas terpantau ramai lancar.



Sebelumnya, Irwandi mengatakan kurang-lebih Pasar Metro Atom bisa menampung 108 pedagang. Dia mengatakan relokasi yang dilakukan semata-mata untuk menertibkan lalu lintas di kawasan Pasar Senen.

"Kita pengin ini clear, orang bisa lewat bisa lebih aman dan juga lebih tertib di jalan. Ini kan harus kita relokasi, bukan penertiban," jelas Irwandi.





Simak juga video PKL Pasar Senen Menolak Direlokasi:

[Gambas:Video 20detik]


(idn/jbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads