"Pelaku masih dalam pencarian," ujar Kapolsek Cibarusah AKP Sukarman ketika dihubungi detikcom, Senin (9/12/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kita masih kumpulkan saksi-saksi di TKP maupun data-data bantu pengawas CCTV yang di TKP untuk mencari siapa pelaku," kata Sukarman.
Sebelumnya, video perkelahian beredar di media sosial. Insiden itu terjadi di Kampung Cikoronjo, RT 002/004, Desa Sindangmulya, Cibarusah, Kabupaten Bekasi, Jumat (6/12) siang.
Saat itu, korban diduga mengeluarkan celurit dari dalam tasnya. Korban mengejar pelaku hingga ke perbatasan tugu Cibarusah-Serang Baru.
Pelaku yang diduga menebas tangan TH kemudian juga mengeluarkan celurit. Duel pun terjadi.
"Pelaku mengarahkan celurit ke arah leher di tangkis lah dengan tangan kiri dan putus telapak tangannya," tutur Sukarman.
Warga sekitar sempat melerai kedua belah pihak. Pelaku kabur sambil melempar celurit yang digunakanya.
Motif perkelahian belum diketahui. Korban masih dirawat di RS Medirosa 2.
Halaman 2 dari 2
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini