"Nah ini masih DPO 2 orang kita, masih kita kejar agen dan yang membuat (blanko)," kata Dirkrimum Polda Metro Jaya, Kombes Suyudi Ario Seto kepada wartawan di kantor notaris palsu, Jalan Iskandarsyah, Melawai, Jakarta Selatan, Jumat (9/8/2019).
Suyudi mengungkap, agen bernama Ronal ini yang mengenalkan korban dengan tersangka DH. DH berpura-pura sebagai calon pembeli.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain kedua orang itu, polisi juga masih mengejar satu pelaku lainnya. Salah satunya yang masih diburu yaitu inisial E yang berperan saat proses balik nama.
"Kita masih dalami hasil kejahatan ini, infonya untuk balik nama. Nah ini yang balik nama sedang kita kejar saudara E, ini yang urus balik nama," ungkap Suyudi.
Sebelumnya Polda Metro Jaya kembali menangkap sindikat penipuan dengan modus jual beli rumah mewah di kawasan Pasar Minggu Jakarta selatan. Para pelaku berpura-pura hendak membeli rumah korban senilai Rp 15 miliar, namun kemudian menggadaikan sertifikatnya.
Dalam aksinya, para pelaku menggiring korban untuk menitipkan sertifikat di notaris yang ada di Jalan Iskandarsyah, Melawai, Kebayoran Baru, Jaksel. Notaris itu ternyata fiktif.
Tonton Video Polisi Ringkus 3 Penipu Bermodus Jual-Beli Rumah Mewah di Jakarta:
(maa/mea)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini