"Sudah ditemukan tadi pagi, untuk korban Iis ditemukan di Pangkoh Hilir," kata Kapolres Pulang Pisau AKBP Siswo Yuwono kepada detikcom, Sabtu (6/7/2019).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Mobil pikap bernopol KH-8129-NP tercebur saat dinaikkan ke feri di penyeberangan di Dusun Palampahen, Desa Pangkuh Hulu, Kecamatan Pandih Batu, Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (4/7). Mobil dalam keadaan mati mesin, tiba-tiba mundur dan remnya blong.
Mobil berjalan mundur dan menabrak rantai hingga putus dan tercebur ke sungai. Mobil itu berisi satu keluarga, yang terdiri atas sopir bernama Khoirul Adi Setiawan (25), istrinya, Iis (27), serta anak kembarnya Rafa (3,5) dan Rafi (3,5).
Khoirul saat itu berhasil menyelamatkan diri, sementara istri dan kedua anaknya tenggelam bersama mobil. Beberapa jam kemudian, salah satu putra Khoirul, Rafi, ditemukan dalam kondisi sudah tidak bernyawa. Dengan ditemukannya ketiga korban proses pencarian dihentikan.
(mei/haf)











































