"Alhamdulillah, bersyukur kepada Allah dan terharu. Terus terang saja, atas amanat dari Allah dan Pak Jokowi yang telah memilih Prof Dr KH Ma'ruf Amin sebagai pendamping, cawapres 2019-2024," kata Said di kantornya, Jalan Raya Salemba, Jakarta Pusat, Kamis (9/8/2017). Ma'ruf Amin ada di samping Said Aqil.
Said mengatakan keluarga besar NU akan mendoakan pasangan Jokowi-Ma'ruf agar mendapatkan keberhasilan, kemudahan, dan kelancaran saat memasuki hari pemilihan nanti. Dia menambahkan, tak ada orang yang meragukan sosok Ma'ruf secara garis keturunan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Selain itu, Said mengatakan, Ma'ruf sudah menjadi bagian dari Nahdlatul Ulama sejak lahir. Dia juga mengatakan Ma'ruf selalu menjadi referensi bagi para ulama.
"Beliau NU sejak lahir karena lahir di keluarga besar NU," ucap dia.
Said mengenal Ma'ruf juga sebagai orang yang pertama kali menjadi Ketua Dewan Syuro PKB. Ma'ruf juga pernah berperan menjadikan KH Abdurrahman Wahid (Gus Dur) sebagai Presiden ke-4 RI.
"Begitu reformasi, lewat PKB, KH Ma'ruf Amin dan pernah jadi Ketua Dewan Syuro PKB pertama dan berhasil menjadikan Gus Dur presiden. Makanya Allah membalas beliau luar biasa," tuturnya. (jbr/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini