Pratikno mengatakan suasana di Afghanistan saat ini memang tidak kondusif, terlebih adanya serangan bom yang terjadi beberapa hari lalu yang menewaskan puluhan orang. Meski demikian, kata Pratikno, Presiden tetap berkeinginan keras ke Afghanistan.
"Hari ini Presiden ke Afghanistan. Jadi walaupun suasana sebenarnya tidak kondusif, tapi Presiden memutuskan untuk tetap berkunjung ke Afghanistan," kata Pratikno di gedung Kementerian Sekretariat Negara, Jl Veteran, Jakarta Pusat, Senin (29/1/2018).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dikatakan Pratikno, keinginan keras Presiden tersebut merupakan bagian dari upaya solidaritas Indonesia untuk masyarakat internasional. Terlebih Afghanistan adalah negara muslim.
"Itu juga bagian dari upaya kita solidaritas kita di masyarakat internasional, apalagi sesama negara muslim," katanya.
Mengingat situasi yang tidak kondusif di Afghanistan, apakah keberangkatan Jokowi ke sana tidak mengkhawatirkan?
"Ya Pak Presiden sudah bersikeras. Ya Pak Presiden mau ke sana, jadi ya," kata Pratikno tersenyum. (jor/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini