Jelang Kedatangan Jokowi, Serangkaian Ledakan Terdengar di Kabul

Jelang Kedatangan Jokowi, Serangkaian Ledakan Terdengar di Kabul

Rina Atriana - detikNews
Senin, 29 Jan 2018 10:01 WIB
Kota Kabul (Ilustrasi) (Foto: Dok. Koldo Hormaza/flickr)
Kabul - Sebuah ledakan terdengar di dekat Akademi Militer di Kabul, Afghanistan. Belum diketahui sumber dari ledakan tersebut.

Dilansir dari Reuters, Senin (29/1/2018), adanya ledakan disampaikan oleh seorang saksi yang merupakan warga Kabul, Mohammad Ehsan. Ehsan menyampaikan ledakan terdengar di dekat Akademi Militer Marshal Fahim pada Senin (29/1) pagi sekitar pukul 05.00 waktu setempat.


Ehsan menjelaskan ledakan terdengar sepanjang kira-kira satu jam. Ledakan lebih kecil dengan interval yang cukup sering masih terdengar setelahnya. Belum ada keterangan resmi dari otoritas setempat terkait ledakan ini.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

BBC mengutip Tolo News Agency melaporkan akses jalan ke Akademi Militer Marshal Fahim telah ditutup untuk sementara. Disebutkan ada laporan korban namun jumlahnya masih belum diketahui.

Presiden RI Joko Widodo dijadwalkan berkunjung ke Kabul hari ini. Namun belum diketahui apakah Jokowi telah sampai di Kabul atau belum.


Sebelumnya, pada Sabtu (27/1) lalu terjadi ledakan bom ambulans yang memakan seratusan korban jiwa. Dilaporkan ada 103 orang tewas dan 253 orang lainnya luka-luka.

[Gambas:Video 20detik]

(rna/tor)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads