Rusuh di Deiyai, Komnas HAM Minta Jokowi Selesaikan Konflik di Papua

Rusuh di Deiyai, Komnas HAM Minta Jokowi Selesaikan Konflik di Papua

Jabbar Ramdhani - detikNews
Kamis, 03 Agu 2017 11:54 WIB
Korban rusuh di Deiyai dibawa ke rumah sakit untuk perawatan (Foto: dok Istimewa)
Jakarta - Komnas HAM menyatakan berduka dan bela sungkawa atas peristiwa penembakan yang terjadi di Diyai, Papua. Komnas HAM juga mengutuk keras peristiwa penembakan tersebut.

"Dunia kemanusiaan kembali menangis dan berduka atas kembali terjadinya tragedi kemanusiaan di Tanah Papua. Kali terjadi penembakan di Kabupaten Deiyai. Menurut warga korban tertembak 17 orang," kata Komisioner Komnas HAM Maneger Nasution lewat keterangannya, Kamis (3/8/2017).


"Komnas HAM sungguh-sungguh mengutuk keras peristiwa penembakan itu. Komnas HAM wajib hukumnya turun ke lapangan untuk memantau kasus tersebut," sambungnya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Maneger mengatakan pihak kepolisian harus segera mengusut tuntas kasus tersebut secara profesional dan independen. Menurutnya, siapa pun pelakunya, apa pun motifnya, dan siapa pun aktor intelektualnya harus dimintai pertanggungjawaban.


Selain itu, dia juga meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk memimpin penyelesaian kasus-kasus di Papua secara dialogis, damai, menyeluruh, dan bermartabat dalam kerangka NKRI. Dia mengatakan hal itu harus dilakukan sebelum terlambat.

"Semampang sebelum Magrib, di sisa-sisa waktu yang relatif tidak banyak, Presiden Jokowi sebaiknya bergegaslah memimpin penyelesaian masalah-masalah Papua. Sekali lagi bersegeralah sebelum terlambat. Masalah-masalah Papua sudah mendekati Magrib. Sejarah NKRI di Tanah Papua menuntut bukti. Semoga masih ada waktu," tutupnya.


Sebelumnya diberitakan, seorang warga bernama Yulianus Pigai tewas karena tertembak. Empat warga Kampung Bomou, Distrik Tigi, terkena tembakan peluru karet polisi.

Mencegah konflik meluas, polisi mendatangi warga untuk berdialog. Hal ini dilakukan oleh Komandan Satuan (Dansat) Brimob Polda Papua Kombes Mathius D Fakhiri dan Kapolres Paniai AKBP Supriyagung yang menemui warga Kapubaten Deiyai. (jbr/fjp)



Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Hide Ads