Dibantu satu orang pekerjanya, Eka membudidayakan ikan koi di 5 kolam di belakang rumahnya. Di kolam inilah ikan koi berkualitas dibudidayakan. Berbagai jenis ikan koi ia budidaya seperti jenis showa, kohaku, sanke, goromo, chagoi, shuhui, dan shiro utsuri.
Budidaya ikan koi ini Eka tekuni bermula dari hobinya memelihara ikan koi. Ia pun kemudian mencoba membudidayakannya sejak awal tahun 2021 lalu dengan memanfaatkan pekarangan rumahnya.
![]() |
Untuk membudidayakan ikan koi yang perlu diperhatikan yakni rutin memberi makan ikan serta rajin mengontrol kebersihan air agar ikan koi tetap sehat.
"Ide budidaya ikan koi ini berawal karena saya hobi memelihara ikan koi di rumah. Kemudian saya membudidayakannya di beberapa kolam. Ada berbagai jenis ikan koi yang saya budidaya," ujar Eka kepada detikcom Minggu (8/1/2022).
Ikan koi yang dibudidayakan Eka dijual mulai dari Rp 30.000 hingga Rp 800.000 per ekornya tergantung ukuran dan keindahan warna ikan koi. Keindahan warna ikan koi menjadi daya tarik warga untuk membeli ikan koi dan memeliharanya di rumah.
"Saya membeli ikan koi berbagai jenis sehingga banyak varian warna. Karena setelah saya pulang kerja kemudian bersantai sambil melihat berbagai jenis ikan koi dengan beragam warnanya yang indah di kolam pikiran bisa relaks sehingga capek bisa hilang " ujar Pembeli Ifan Ade Sukmana.
Untuk menjual ikan koi hasil budidayanya, Eka memasarkannya melalui media sosial. Ikan koinya ia kirim ke sejumlah kota di Indonesia seperti Yogyakarta, Banyuwangi, Bali, Samarinda, Pontianak. Dalam satu bulan, Eka mendapatkan keuntungan hingga belasan juta rupiah dari budidaya ikan koi ini.
"Untuk pemasaran ke sejumlah kota di Indonesia melalui media sosial. Alhamdulilah per bulan keuntungannya belasan juta rupiah " pungkas Eka. (iwd/iwd)