Banjir Lahar Dingin Semeru Timbun Mobil Relawan RS UNS

Banjir Lahar Dingin Semeru Timbun Mobil Relawan RS UNS

M Rofiq - detikNews
Kamis, 09 Des 2021 16:18 WIB
Pascaerupsi Gunung Semeru, setiap malam terjadi banjir lahar dingin. Banjir lahar dingin merendam mobil relawan.
Mobil relawan yang tertimbun material banjir lahar dingin Semeru/Foto: Istimewa
Lumajang - Pascaerupsi Gunung Semeru, setiap malam terjadi banjir lahar dingin. Banjir lahar dingin merendam mobil relawan.

Selain itu, sejumlah rumah di bantaran sungai juga terendam abu vulkanik. Aktivitas relawan dalam pencarian korban juga kerap terkendala. Seperti yang terjadi di Dusun Kamar Kajang, Desa Sumberwuluh, Kecamatan Candipuro, Lumajang.

Mobil relawan yang tertimbun dari Rumah Sakit Universitas Negeri Sebelas Maret Solo. Mobil tersebut tertimbun material vulkanik gunung berapi tertinggi di Pulau Jawa, saat sedang melakukan proses evakuasi korban, Selasa (7/12) malam.

Agus Salim, relawan Tagana Pemprov Jatim menjelaskan, mobil relawan RS Universitas Sebelas Maret terjebak saat hendak tancap gas di lokasi yang banyak batu besar. Diduga, ban mobilnya terganjal batu sehingga tidak bisa melaju.

"Kejadian mobil relawan RS UNS Solo terendam lumpur banjir lahar dingin Gunung Semeru. Awalnya habis menjemput korban erupsi Gunung Semeru, dan menghampiri temannya untuk kembali. Tiba-tiba banjir membawa material vulkanik Gunung Semeru. Datang secara tiba-tiba dan alhamdulillah semua selamat," ujar Agus saat dikonfirmasi di posko relawan, Desa Sumberwuluh, Kamis (9/12/2021).

Kemudian banjir lahar dingin pada dini hari tadi, lumpur vulkaniknya merendam rumah warga setinggi 2 meter. Banyak batu serta batang pohon berserakan di jalan desa, membuat arus lalu lintas terganggu. Menyulitkan proses pencarian korban erupsi.

Petugas Basarnas, BPBD dan TNI/Polri kerja bakti membersihkan material yang berserakan. Petugas menurunkan alat berat ekskavator.

Fuad (37), warga Sumberwuluh mengatakan, sejak Selasa (7/12) malam, di lereng Gunung Semeru terjadi hujan deras. Setiap dini hari terjadi semburkan awan panas. Saat banjir lahar dingin, semua warga sudah diungsikan ke lokasi yang aman oleh petugas dan para relawan.

"Material awan panas yang sudah dingin terbawa arus banjir. Akibat derasnya arus membuat Sungai Leprak meluber ke permukiman dan jalan. Ruas jalan yang terdampak sepanjang 1 kilometer," imbuh Fuad.

Petugas mensterilkan dusun yang diterjang banjir lahar dingin Gunung Semeru dengan portal. Untuk mencegah adanya korban jiwa.

Simak video 'Melihat Kondisi Dusun Curah Kobokan yang Terdampak Parah Erupsi Semeru':

[Gambas:Video 20detik]



(sun/bdh)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.