Diterjang Hujan Deras, Plafon Gedung DPRD Bojonegoro Ambrol

Diterjang Hujan Deras, Plafon Gedung DPRD Bojonegoro Ambrol

Ainur Rofiq - detikNews
Kamis, 02 Des 2021 23:40 WIB
plafon gedung dprd bojonegoro ambrol
Plafon gedung DPRD Bojonegoro yang ambrol (Foto: Ainur Rofiq)
Bojonegoro - Hujan deras di Kota Minyak selama kurang lebih 2 jam membuat plafon Gedung DPRD Bojonegoro ambrol. Akibatnya beberapa ruangan kerja disebut tergenang dan berantakan. Hujan deras juga membuat banjir di beberapa ruas jalan hingga rumah Wakil Bupati Bojonegoro juga tergenang.

"Iya barusan dikabari karyawan kantor. Memang ada berapa plafon ambrol ya karena nggak kuat nahan air hujan sehingga jebol. Dan beberapa ruangan kemasukan air hujan ini tadi," kata Wakil DPRD Bojonegoro Sukur Priyanto, Kamis (2/12/2021).

Dia mengaku selama ini sudah ada 7 titik plafon yang retak dan berlubang. Tapi belum ada perbaikan selama ini. Diperkirakan penyebab jebol lantaran kondisi plafon sudah rapuh.

"Jadi bukan karena ada perbaikan, tapi memang belum diperbaiki jadi tambah lebar plafon yang ambrol," tegasnya.

Sementara penjaga malam yang mengetahui plafon jebol berusaha menyelamatkan barang-barang kantor dari tumpahan hujan. Apalagi air hujan mengalir mulai dari lantai 2 hingga ke bawah.

Informasi yang dihimpun kondisi plafon jebol menyebabkan ruang kerja ketua dewan, pimpinan sekretariat dewan dan beberapa titik di ruang paripurna di lantai 2 gedung DPRD Bojonegoro berantakan. (fat/fat)