Robyek yang Bongkar Kuburan Istrinya Dirawat di RSUD Ponorogo

Charolin Pebrianti - detikNews
Kamis, 25 Nov 2021 21:06 WIB
Kuburan di Ponorogo yang sempat digali Robyek (50)/Foto file: Charolin Pebrianti/detikcom
Ponorogo - Robyek (50) menjadi sorotan karena membongkar kuburan istrinya. Kini, ia dirawat di RSUD dr Hardjono Ponorogo.

Humas RSUD dr Hardjono Ponorogo, Suprapto membenarkan hal itu. "Sudah diperiksa dan dikasih resep obat," tutur Suprapto kepada detikcom, Kamis (25/11/2021).

Suprapto menerangkan, kondisi Robyek saat ini stabil. Bahkan kondisinya tenang dan tidur saat mengantuk.

"Sekarang lagi tidur, tenang," imbuh Suprapto.

Robyek merupakan warga Desa Jonggol, Kecamatan Balong. Istrinya, Simpen meninggal dunia sekitar tiga pekan yang lalu.

Robyek seringkali duduk di samping nisan istrinya. Ia merasa kesepian usai ditinggal sang istri yang meninggal karena sakit jantung.

Menurut warga setempat, Sendor, 7 hari pascameninggalnya sang istri, Robyek membongkar kuburan Simpen. Saat itu aksinya diberhentikan oleh warga dan Pemdes. Kuburan kembali diuruk dan mereka berdoa bersama.

Kemudian pada Rabu (24/11) aksi serupa terulang. Untungnya aksi bongkar kuburan yang dilakukan Robyek kembali digagalkan.


(sun/bdh)

Berita Terkait
Berita detikcom Lainnya
Berita Terpopuler

Video

Foto

detikNetwork