Rumah di Surabaya Tiba-tiba Ambruk, Ketua RT: Yang Ambruk Lantai Dua

Rumah di Surabaya Tiba-tiba Ambruk, Ketua RT: Yang Ambruk Lantai Dua

Esti Widiyana - detikNews
Rabu, 25 Agu 2021 10:12 WIB
Surabaya - Sebuah rumah di Tambaksari, Surabaya, tiba-tiba ambruk. Yang ambruk adalah bangunan di lantai dua.

"Yang ambruk lantai dua," ujar Ketua RT 04, RW 6, Tambaksari Selatan Slamet Prayitno kepada detikcom, Rabu (25/8/2021).

Slamet mengatakan rumah ambruk di Tambaksari Selatan gang 4 berukuran 3x12 meter persegi itu milik Hari Musa. Tetapi Hari saat itu tak ada di rumah karena bekerja. Sementara yang ada di dalam rumah ada tiga orang. Tiga orang itu adalah istri, ibu, dan anak Hari.

"Saat lantai dua ambruk, mereka ada di ruang tamu lagi ngobrol," kata Slamet.

Saat ini proses evakuasi para korban masih dilakukan oleh para petugas gabungan Linmas, Damkar, Satpol PP, PMI Surabaya dan petugas kepolisian. (iwd/iwd)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.