Sebuah Mobil Terobos Penyekatan di Exit Tol Malang, Nyaris Tabrak Polisi

Sebuah Mobil Terobos Penyekatan di Exit Tol Malang, Nyaris Tabrak Polisi

Muhammad Aminudin - detikNews
Selasa, 11 Mei 2021 18:37 WIB
Malang - Sebuah mobil Toyota Avanza nekat menerobos penyekatan di exit tol Malang. Aksi pengendara mobil itu nyaris melukai petugas.

Kasubnit II Turjawali Satlantas Polresta Malang Kota Ipda Cahyo Nugoro mengatakan mobil itu berpelat M (Madura). Pengendara mobil tersebut berasal dari Tanah Merah, Bangkalan, Madura.

Saat melintas di titik penyekatan, kata Cahyo, mobil berwarna putih tersebut antre menunggu pemeriksaan petugas. Namun saat antre, mobil itu sedikit demi sedikit mencari celah untuk kabur.

"Kita sedang melakukan pemeriksaan, namun mobil itu lari. Dan itu menimbulkan kecurigaan sehingga kami lakukan pengejaran," ujar Cahyo kepada wartawan di exit tol Malang, Selasa (11/5/2021).

Menurut Cahyo, pengendara tersebut menerobos penyekatan dan barikade serta nyaris menabrak petugas yang tengah melakukan operasi penyekatan.

"Pelaku menerobos barikade petugas, kemudian kami lakukan pengejaran," kata Cahyo. (iwd/iwd)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.