Ratusan Kendaraan Masuk Jatim Penuhi Syarat dalam Penyekatan di Ngawi

Ratusan Kendaraan Masuk Jatim Penuhi Syarat dalam Penyekatan di Ngawi

Sugeng Harianto - detikNews
Kamis, 06 Mei 2021 23:25 WIB
Ratusan kendaraan masuk Jatim lewat Ngawi. Mereka memenuhi syarat dalam penyekatan terkait larangan mudik 2021 di hari pertama.
Penyekatan di Ngawi/Foto: Sugeng Harianto/detikcom
Ngawi - Ratusan kendaraan masuk Jatim lewat Ngawi. Mereka memenuhi syarat dalam penyekatan terkait larangan mudik 2021 di hari pertama.

Ada 342 kendaraan yang lolos masuk Jatim usai melewati posko check point di Ngawi. Total kendaraan yang diperiksa mencapai 428 di exit Tol Ngawi dan perbatasan Jatim-Jateng di Mantingan.

"Untuk kendaraan yang sudah lolos di exit tol dan perbatasan Jatim-Jateng Mantingan ada sekitar 342 kendaraan pribadi. Tentu lolos dengan kriteria tertentu," ujar Kapolres Ngawi AKBP I Wayan Winaya saat dikonfirmasi detikcom di exit Tol Ngawi, Kamis (6/5/2021).

Ratusan kendaraan itu bisa masuk Jatim, kata Winaya, karena pengendara bisa menunjukkan bukti bebas dari COVID-19 dan memenuhi syarat lainnya. Sedangkan kendaraan yang tidak lolos atau harus putar balik ke Jateng ada 86. Semuanya roda empat.

"Yang tidak bisa masuk Jatim atau putar balik karena tidak bisa menunjukkan surat bebas COVID-19 ada 86 kendaraan," imbuhnya.

Winaya juga mengatakan, selain kendaraan pribadi, ada tiga bus yang juga lolos masuk Jatim karena pengendara dan penumpang telah menjalani rapid antigen dengan hasil negatif.

"Ada juga bus tiga bisa melanjutkan perjalanan karena memenuhi kriteria," jelas Winaya.

Penyekatan di hari pertama ini dipimpin langsung oleh Dirlantas Polda Jatim Kombes Latif Usman. "Sudah banyak hampir ratusan kita putar balik ke Jateng karena tidak bisa menunjukkan surat keterangan bebas COVID-19," ujar Latif.

Dalam data yang dihimpun detikcom, pengendara yang melakukan rapid antigen di exit Tol Ngawi mencapai 209 orang, dengan hasil negatif COVID-19. Penyekatan dilakukan selama 24 jam oleh tim gabungan Polri, TNI dan instansi terkait. (sun/bdh)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.