1 Minggu Jelang Lebaran,Pasar Grosir Pakaian Kapasan Mulai Diserbu Pembeli

1 Minggu Jelang Lebaran,Pasar Grosir Pakaian Kapasan Mulai Diserbu Pembeli

Esti Widiyana - detikNews
Rabu, 05 Mei 2021 17:00 WIB
Pasat Grosir Pakaian Kapasan Diburu Pembeli Jelang Idul Fitri
Pembeli pakaian di Pasar Kapasan (Foto: Esti Widiyana/detikcom)
Surabaya - Satu minggu sebelum lebaran 2021, Pasar Kapasan, pusat grosir pakaian di Surabaya, mulai ramai didatangi pembeli. Warga tampak memilah-milah pakaian atau barang-barang yang akan dibeli. Sayang, sebagian dari mereka tampak mengabaikan protokol kesehatan, salah satunya masker.

Dari pantauan detikcom, warga tampak tawar menawar dan memborong barang berkarung-karung. Ada juga warga yang membeli sesuai keperluan. Seperti Ida, warga Surabaya yang memborong pakaian muslim untuk dijual kembali secara ecer. Macam-macam pakaian yang dibeli, seperti baju anak dan baju muslim wanita.

"Buat kulakan, dijual lagi. Ada daster, baju anak, gamis. Sekarang lebih ramai dibanding tahun kemaren jualannya, naik bisa sampai 50%," kata Ida kepada detikcom di Pasar Kapasan lantai 2, Rabu (5/5/2021).

Sementara salah satu penjual pakaian wanita muslim, Jeremi Calvin mengaku tahun ini penjualannya lebih meningkat dibandingkan tahun lalu. Meski tidak naik signifikan, tetapi sudah banyak warga yang memborong.

"Peningkatan tahun ini nggak sampai 50%. Masih mending tahun ini dikit, nggak banyak," ujarnya.

Sama halnya dengan penjual pakaian anak dan dewasa, Meme mengaku ramadhan 2021 penjualan tokonya mengalami kenaikan. Meski tak seramai sebelum pandemi, tetapi tahun ini dirasa lebih baik dari sebelumnya tahun 2019.

"Ramai menjelang lebaran, cuman beberapa hari saja. Omzet nggak kayak dulu, ndak naik seberapa. Untungnya bisa Rp 1 juta/hari, kadang nyampe Rp 20 juta, kalau sepi Rp 5-6 juta," kata Meme.

Dia berharap lebaran 2021 Pasar Kapasan tidak ditutup lagi. Sebab, tahun ini sudah ada angin segar dari penjualan.

"Ya semoga nggak tutup lagi. Ini mulai ramai soalnya, kalau sepi kayak kemaren, ya merugi lagi," pungkasnya.

Simak juga 'Suasana Thamrin City Diserbu Pembeli Jelang Idul Fitri':

[Gambas:Video 20detik]



(fat/fat)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.