Sidak Sembako Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Jatim Temukan Harga Cabai Naik Lagi

Sidak Sembako Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Jatim Temukan Harga Cabai Naik Lagi

Hilda Meilisa - detikNews
Senin, 12 Apr 2021 12:31 WIB
Sidak Harga Sembako Jelang Ramadhan, Satgas Pangan Jatim Temukan Cabai
Foto: Hilda Meilisa Rinanda
Surabaya - Menjelang Ramadhan, Satgas Pangan Jawa Timur melakukan inspeksi mendadak ke Pasar Wonokromo. Sidak ini untuk mengecek apakah terjadi kenaikan harga sembako.

"Kami bersama-sama yang tergabung dalam satgas pangan dari Polda Jatim, Bulog, Dinas Peternakan, Dinas Pertanian, Dinas Perkebunan dan juga dari KPPU melakukan pemantauan terhadap harga pangan kebutuhan pokok di masyarakat, Salah satunya di pasar Wonokromo ini, tujuannya adalah untuk memantau apakah menjelang bulan ramadhan dan Idul Fitri ada kenaikan harga terhadap 9 bahan pokok," papar Dirreskrimsus Polda Jatim Kombes Farman usai sidak di Pasar Wonokromo Surabaya, Senin (12/4/2021).

Sebelumnya, Farman menyebut pihaknya telah melakukan koordinasi melalui zoom meeting tentang produksi, produsen, distribusi maupun harga. Setelah itu, pihaknya memilih turun langsung untuk mengecek langsung apakah benar ada kenaikan harga sembako di pasar.

Hasilnya, Farman mengaku cukup lega karena terjadi kenaikan yang tidak terlalu besar. Farman menyebut harga cenderung stabil. Kendati demikian, Farman mengatakan harga bahan pokok ini biasanya cenderung naik saat mendekati Idul Fitri.

"Alhamdulillah hasil pengecekan tadi, rata-rata kebutuhan pokok masih dalam kondisi stabil harganya. Kemungkinan harga bahan pokok akan naik mungkin mendekati hari raya nanti," imbuhnya.

Disinggung terkait harga cabai yang mulai merangkak naik lagi, Farman mengatakan hal kenaikannya tidak terlalu banyak.

"Seperti ayam dan telur ada sedikit kenaikan. Untuk lainnya masih dalam kondisi stabil. Lalu cabai memang ada kenaikan sedikit, terutama kaitannya dengan cabai rawit, ada kenaikan,"

"Rencana ke depan, tadi sudah saya bicarakan kita akan turun kembali ke pasar keputran, biar kita tahu berapa harga kulakan di sana. sehingga bisa kita stabilisasi harga di sana. Karena rata-rata pedagang di sini bahan-bahan cabai, bawang dan sayur mayur mengambil di Keputran," tambahnya.

Sementara pedagang cabai, Salman mengatakan cabai rawit sempat turun menjadi Rp 50 ribu, namun hari ini naik lagi menjadi Rp 70 ribu.

"Hari ini cavai kecil naik Rp 20 ribu/kg, dari awalnya Rp 50 ribu ke Rp 70 ribu. Terus bawang merah naik sedikit dari Rp 28 ribu ke Rp 30 ribu. Tapi yang lain normal semua," papar Salman.

Sedangkan penjual ayam potong, Murifah, mengaku ada sedikit kenaikan harga. Dia menyebut pada awla ramadhan ini terjadi pembatasan stok dari peternak.

"Sudah satu mingguan menjelang ramadhan ini harga ayam naik. Kemarin Rp 30 ribu sampai Rp 33 ribu, sekarang Rp 38 ribu. Naiknya karena barangnya sekarang dijatah nggak banyak. Kalau permintaan ya sama aja, mulai ada COVID-19 ini nggak terlalu banyak lah," pungkasnya.

Halaman 2 dari 2
(hil/fat)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.