"Artinya ini bukan keteledoran gubernur, bukan. Ada beberapa hal kenapa pengisiannya belum dilaksanakan," ujar Kepala BKD Jatim, Nurkholis kepada detikcom, Kamis (11/2/2021).
Nurkholis menjelaskan beberapa hal yang menghambat proses pengisian jabatan OPD Pemprov Jatim. Salah satunya terkait Permendagri 90 yang belum sinkron antara Dirjen Keuangan Daerah dengan otonomi daerah.
"Karena Bakorwil masih mengambang. Termasuk dalam Permendagri 90, kodefikasi penganggaran antara Dirjen keuangan daerah dan otonomi daerah belum sinkron. Sehingga kalau terpaksa diisi, padahal yang ngisi ini pensiun, kalau di tengah-tengah ada perubahan, ini mau dibawa kemana. Ini yang membuat kami agak menunda, bukan mundur," bebernya.
Dia juga mengaku ada kendala teknis. Panitia Seleksi (Pansel) sudah dibentuk, namun harus diubah, karena Kepala BKN Kanreg II Jatim, Tauchid Jatmiko dipindah ke Jawa Barat.
"Ketika beliau pindah ke Jawa Barat maka harus membuat pansel baru. Kami sudah membuat ini yang baru dan tinggal menunggu keputusan KASN. Artinya ini sudah berproses," jelasnya.
Nurkholis menjelaskan, ada dua cara pengisian jabatan yang kosong. Pertama dengan mutasi rotasi pejabat tinggi pratama yang ada. Pejabat itu dimutasi ke jabatan yang kosong.
"Nah ketika dimutasi pejabat tersebut, maka posisi sebelum dia dimutasi kosong. Jabatan yang ditinggal kosong ini akan diadakan seleksi terbuka," terangnya.
"Atau semua seleksi terbuka, ini tergantung dari pejabat pembina kepegawaian (PPK). Tapi biasanya mekanisme yang dilakukan dua-duanya dan sekarang sudah berproses," lanjutnya.
"Untuk Bakesbangpol dan Bakorwil Jember per-1 Maret, kepalan OPD-nya pensiun," pungkasnya.
Berikut detail 17 Kepala OPD Pemprov Jatim yang kosong per-1 Maret:
1. Kepala Dinas Lingkungan Hidup, Diah Susilowati (Pensiun Maret 2020)
2. Wadir Penunjang Pendidikan dan Penelitian, Dita Artiningtyas (Pensiun Mei 2020)
3. Kepala Dinas Kehutanan, Dewi J Putriatni (Pensiun Juli 2020)
4. Kepala Bakorwil Madiun, Gatot Gunarso (Pensiun Agustus 2020)
5. Kepala Dinas PU Bina Marga, Gatot Sulistyo (Pensiun Agustus, 2020)
6. Kepala BPBD Jatim, Suban Wahyudiono (Pensiun September, 2020)
7. Kepala Badan Pendapatan Daerah, Boedi Prijo Soeprajitno (Pensiun September, 2020)
8. Kepala Dinas Perpustakaan dan Kearsipan, Abdul Hamid (Pensiun September, 2020)
9. Direktur RSU Haji, Sri Agustina Ariandani (Pensiun September, 2020)
10. Direktur RSUD dr Soedono, Bangun Trapsila Purwaka (Pensiun November, 2020)
11. Kepala Dinas PU Sumber Daya Air, Abduh Mataliti (Pensiun Desember, 2020)
12. Kepala Bappeda Jatim, Almarhum Rudy Ermawan Yulianto (Wafat, Juli 2020)
13. Kepala Dinas ESDM, Setiajit (Mundur, maju Pilkada Tuban 2020)
14. Bakorwil Pamekasan, Fattah Jasin (Mundur, maju Pilkada Sumenep 2020)
15. Bakorwil Jember, R Tjahjo Widodo (Pensiun 1 Maret 2021)
16. Dinas Peternakan, Wemmi Emawati (Pensiun Desember 2020)
17. Bakesbangpol, Jonathan Yudianto (Pensiun 1 Maret 2021).