Hasil Investigasi soal Penyebab Kambing Mati Misterius di Bondowoso

Hasil Investigasi soal Penyebab Kambing Mati Misterius di Bondowoso

Chuk Shatu Widarsha - detikNews
Jumat, 05 Feb 2021 09:58 WIB
Warga Desa Sempol, Kecamatan Ijen mendadak heboh. Sebab, belasan kambing warga luka-luka dan mati secara misterius.
Kambing yang mati misterius/Foto file: Chuk Shatu Widarsha
Bondowoso - Belasan kambing warga Sempol, Kecamatan Ijen mati misterius. Pihak berwenang menyebut, hewan piaraan warga itu diserang karnivora atau hewan pemakan daging.

Itu merupakan kesimpulan setelah pihak berwenang melakukan penyelidikan dengan turun langsung ke lokasi. "Dari hasil investigasi di lapangan, kemungkinan besar memang diserang hewan karnivora," kata Kabid Kesehatan Hewan Dinas Pertanian dan Holtikultura Bondowoso, drh Cendy Herdiawan, Jumat (5/2/2021).

Hewan karnivora itu, imbuhnya, antara lain harimau atau macan, serigala, beruang, anjing hutan, serta lainnya. Tapi yang paling mungkin di kawasan Ijen memang anjing hutan atau sering disebut ajag.

"Beruang dan serigala tak mungkin ada di daerah itu. Kalau pun harimau, pola menyerangnya tidak begitu. Makanya, yang paling mungkin ya anjing hutan itu," jelasnya.

Apalagi, berdasarkan hasil pemeriksaan pada kambing-kambing di lokasi, ada bekas luka gigitan dan cakaran di tubuhnya. Demikian pula kandangnya, memang tertutup. Tapi masih ada celah yang sebenarnya masih bisa dimasuki hewan seukuran tubuh anjing.

Dinas Pertanian dan Holtikultura mengambil sampel dan memeriksa sebanyak 10 ekor kambing. Dari pemeriksaan, luka pada kambing ditemukan di bagian kaki belakang dan pantat.

Karakteristik kambing bila ada makhluk yang membahayakan masuk kandang, mereka biasanya berlindung dengan bergerombol di pojok kandang. Posisi kambing-kambing itu membelakangi si pemangsa.

"Saat itulah, kemungkinan karnivora pemangsa itu menyerang bagian yang mudah dijangkau, yakni kaki belakang dan pantat. Oleh karena itu, luka kambing itu hanya kaki belakang dan pantat," tambah Cendy Herdiawan.

Sebelumnya diberitakan, warga Desa Sempol, Ijen, heboh. Dalam sepekan terakhir, belasan kambing mati misterius. Bahkan dalam data terakhir, total ada sekitar 28 ekor. Termasuk yang luka-luka.

Warga lantas melakukan jaga malam di area kandang. Mereka juga membekali bermacam senjata tajam serta senapan angin. Namun tetap saja kebobolan. Esok harinya, masih ada kambing yang terluka atau mati.

Warga lantas mengaitkan kejadian itu dengan hal berbau mistis. Di antaranya menyebut kambing dimakan 'grandong', genderuwo, hingga sebagai tumbal orang yang sedang mencari pesugihan.

Lihat juga video 'Harimau Sumatera Terjerat Perangkap di Aceh Tenggara, Kondisinya Lemah!':

[Gambas:Video 20detik]



(sun/bdh)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.