Salah satu pos yang menarik perhatian warga Bumi Ronggolawe yakni pos pelayanan yang berada di rest area Jalan Re Martadinata. Persisnya di depan pantai laut utara Tuban.
Di pos pelayanan yang dibangun dengan ukuran 8×7 meter ini ada banyak ruangan. Seperti ruang kesehatan, ruang jaga, ruang tamu dan ruang istirahat.
Menariknya, pos dengan corak abu-abu, kuning dan putih ini juga menampilkan dua patung kuda Ronggolawe, yang diletakkan di atas pintu masuk pos pelayanan.
Patung Kuda Ronggolawe ini merupakan salah satu ikon bagi masyarakat Tuban, yang tak asing lagi. Sehingga banyak pengguna jalan maupun warga yang mampir untuk istirahat di rest area, lalu foto-foto di depan pos pelayanan Nataru 2020 tersebut.
"Pingin saja foto di sini, bagus juga ada patung kuda di atas itu. Kebetulan liburan saat ini jadi main ke Tuban," kata Ita, warga Lamongan, Senin (21/12/2020).
"Kita tidak ingin pascaliburan Nataru, warga yang terpapar bertambah. Kita tetap berlakukan jam malam. Pakai masker jika keluar rumah itu wajib dilakukan," kata Ruruh.
Hari ini, semua petugas gabungan untuk pengamanan dan pelayanan Nataru 2020 di Tuban sudah digeser ke titik yang telah ditentukan. Para petugas akan berjaga di beberapa pos, tempat keramaian, hiburan dan wisata yang ada di Bumi Wali.
Operasi Lilin Semeru 2020 ini akan melibatkan personel gabungan yang terdiri dari 185 personel Polres dibantu Sub Denpom 3 personel, 23 personel dari TNI Kodim 0811, Dishub 12 personil, Satpol PP 21 personel, BPBD 6 personel serta kesehatan 6 personel.
"Kita ada 4 pos. Tiga pos pam dan satu pos pelayanan. Yakni di Bancar, rest area, Pos Boom dan Pos Pantai Kelapa Panyuran.