Proyek pembangunan basement Alun-alun Suroboyo sudah rampung dan tinggal proses finishing. Proyek senilai Rp 68 miliar ini ditargetkan bisa digunakan pekan depan.
"Memang progress-nya sudah selesai ya sebagian besar mayornya sudah selesai semua area alun-alun basement, ini lagi proses pembersihan," kata Kabid Bangunan Gedung Dinas Perumahan Rakyat dan Kawasan Permukiman Cipta Karya dan Tata Ruang (DPRKPCKTR) Surabaya, Iman Krestian kepada detikcom di Alun-alun Suroboyo, Rabu (2/12/2020).
"Kemudian progress-nya area travelator kemungkinan selesai Jumat dalam minggu ini selesai. Target kita dari rekanan sudah menyanggupi minggu ini sudah clear semua dan bisa dipergunakan," imbuhnya.
Terkait peresmian, Iman mengatakan, alun-alun tersebut sudah diresmikan tepat saat HUT Kemerdekaan RI ke-75, pada 17 Agustus lalu. Namun untuk pembukaan bagi publik masih menunggu arahan.
Ia berharap, pekan depan alun-alun sudah bisa dioperasionalkan. Terlebih pada pekan depan, Disbudpar akan menggelar event di basement Alun-alun Suroboyo.