Ambulans Lawan Arus Tabrak Polisi di Banyuwangi, Siapa yang Salah?

Ambulans Lawan Arus Tabrak Polisi di Banyuwangi, Siapa yang Salah?

Ardian Fanani - detikNews
Jumat, 27 Nov 2020 17:50 WIB
viral ambulans tabrak motor
Ambulans yang menabrak polisi (Foto: Ardian Fanani)
Banyuwangi - Polisi masih terus melakukan penyelidikan dan penyidikan terkait dengan kecelakaan ambulans yang melawan arus dan bertabrakan dengan pengendara motor di Simpang Empat Cungking, Banyuwangi. Polisi belum menentukan siapa yang salah dalam kasus ini.

"Kita masih melakukan penyelidikan dan penyidikan terhadap sopir. Sambil mengumpulkan bukti-bukti pendukung. Segera kita umumkan," ujar Kasat Lantas Polresta Banyuwangi Kompol Kadek Ary Mahardhika kepada wartawan, Jumat (27/11/2020).

Hasil penyelidikan sementara, sopir ambulans sengaja melawan arus karena diduga ada antrean panjang di traffic light Simpang Empat Cungking. Ini dilakukan karena sang sopir terburu-buru mengantarkan pasien positif COVID-19 yang akan di rujuk ke RSUD Blambangan Banyuwangi.

Menurutnya, sesuai dengan Pasal 134 UU nomer 22 tahun 2019 tentang Lalulintas dan angkutan jalan, ada 7 kendaraan prioritas utama didahulukan. Namun meski diprioritaskan, saat di jalan 7 kendaraan yang salah satunya adalah ambulans harus memperhatikan pengguna jalan lain.

"Apalagi ada di Simpang 4 harus hati-hati," tambahnya.

Menurutnya, pihaknya sering melakukan imbauan kepada sopir ambulans di Banyuwangi untuk waspada dalam mengantar pasien. Meski menjadi prioritas, sopir ambulans juga wajib memperhatikan pengguna jalan lainnya.

"Standarisasi penting. Itu sudah sering kita lakukan melakukan imbauan. Kita Satlantas sering edukasi ke sopir ambulance kecepatan sangat penting untuk menolong pasien, tapi harus hati-hati," pungkasnya.

Kecelakaan terjadi antara ambulans milik RSI Fatimah Banyuwangi bernopol P 8708 V dengan sepeda motor Honda PCX nopol P 5918 ZK, Kamis (26/11/2020).

Menurut keterangan saksi, awalnya Honda PCX yang dikendarai oleh Siswo Prayitno melaju dari arah Utara ke Selatan dengan kecepatan sedang. Bersamaan dengan itu dari arah berlawanan Selatan ke Utara melaju ambulans yang dikemudikan oleh Catur Bowo Laksono yang melawan arus.

Akibat kecelakaan itu, Pengendara motor PCX yang merupakan anggota polisi harus dilarikan ke RSUD Blambangan Banyuwangi untuk mendapatkan perawatan. Sementara ambulans langsung melanjutkan perjalanan ke RSUD Blambangan Banyuwangi untuk membawa pasien.

Simak video 'Detik-detik Mobil Ambulans Tabrak Polisi di Banyuwangi':

[Gambas:Video 20detik]



(iwd/iwd)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.