Panglima Koarmada II Laksamana Muda TNI Heru Kusmanto memimpin apel gelar pasukan jelang latihan operasi latihan gabungan (Latopslagab). Latihan manuver laut yang akan dilakukan di Laut Jawa dan Bali itu diikuti sebanyak 1.137 personel gabungan.
Heru mengatakan pihaknya selaku direktur latihan operasi laut gabungan tahun anggaran 2020 menggelar apel pasukan untuk memastikan kesiapan pasukan dan alutsista jelang dilaksanankan Latopslagab yang akan digelar di Laut Jawa dan Laut Bali.
"Saya ingin melihat kesiapan personel, kesiapan material, kesiapan alusista yang akan digunakan besok pada tahap latihan di laut. Sehingga kita harapkan latihan yang sudah kita laksanakan mulai tahap di pangkalan, tahap Laposko bisa diemplementasikan pada tahap manuver lapangan nantinya," kata Heru usai gelar pasukan di Dermaga Ujung Surabaya, Selasa (8/9/2020).
"Karena kita melaksanakan latihan kali ini dengan melibatkan 22 unsur atau alusista yang tidak hanya unsur laut namun juga unsur udara dari puspenerbal dan juga didukung dari Kops AU II dalam hal ini di didukung dari Danlanud V kops AL II," lanjut Heru.
Heru menambahkan pihaknya berharap latihan perang ini betul-betul realistis dan juga mengutamakan faktor keamanan. Terlebih dalam penerapkan protokol kesehatan selama latihan.
"Sehingga serial-serial yang akan kita gelar hari ini tentunya ada pengembangan dan peningkatan dibanding latihan yang sebelumnya," ungkap Heru.
Dalam latihan manuver laut di laut Jawa dan laut Bali ini, Heru menyebutkan pihaknya akan menguji dua kapal selam yang nanti akan melaksanakan purla sekaligus uji coba kerjasama taktis didalam air.
"Ini pertama kali dilaksanakan dan juga kita melaksanakan kerjasama taktis, unsur-unsur permukaan dengan pesawat udara dan ini juga kita optimalkan fasilitas alat komunikasi kita yang ada kali ini. Kita harapkan kali ini lebih meningkat dibanding tahun yang lalu," lanjut Heri.