10 Ton Beras dan Masker Dibagikan ke Masyarakat Banyuwangi

10 Ton Beras dan Masker Dibagikan ke Masyarakat Banyuwangi

Ardian Fanani - detikNews
Rabu, 05 Agu 2020 19:44 WIB
Presiden Joko Widodo memerintahkan untuk segera melakukan kampanye masif memakai masker sebagai upaya menekan penyebaran COVID-19. Polresta Banyuwangi sudah intens melakukan hal tersebut.
Polisi Banyuwangi membagikan 10 ton beras/Foto: Ardian Fanani
Banyuwangi - Presiden Joko Widodo memerintahkan untuk segera melakukan kampanye masif memakai masker sebagai upaya menekan penyebaran COVID-19. Polresta Banyuwangi sudah intens melakukan hal tersebut.

Selain masker, polisi Banyuwangi juga membagikan 10 ton beras yang langsung didistribusikan ke 24 Polsek jajaran. Kapolresta Banyuwangi Kombes Arman Asmara Syarifuddin mengatakan, beras ini merupakan distribusi tahap III kepada 24 Polsek Jajaran. Yang nantinya akan di distribusikan kepada masyarakat terdampak pandemi COVID-19. Tak hanya beras, polisi juga menyalurkan masker untuk selanjutnya dibagi ke masyarakat.

"Selain masker, ada beras 10 ton yang kita distribusikan melalui polsek. Ini akan semakin cepat penyebaran bantuan ini kepada masyarakat terdampak COVID-19," ujarnya saat memberangkatkan distribusi bantuan di Gudang Bulog Sukowidi, Kecamatan Kalipuro, Rabu (5/8/2020).

Kapolresta Banyuwangi mengatakan, instruksi Presiden Joko Widodo melakukan kampanye masif memakai masker dilakukan terus menerus. Sembari memberikan bantuan beras, masker pun juga di didistribusikan. Ini sebagai upaya menekan penyebaran COVID-19. Sementara pembagian beras 10 ton itu merupakan implementasi tindak lanjut arahan Kapolri terkait bakti sosial kepedulian Polri selama pandemi COVID-19.

"Kegiatan pendistribusian ini merupakan bentuk kepedulian sosial Polri kepada masyarakat selama menghadapi pandemi COVID-19," tegas Kombes Pol Arman Asmara.

Rencananya, kata kapolresta, pembagian masker juga akan di-launching Kamis (6/8). Sesuai dengan arahan Kapolda Jatim, 'Jawa Timur Bermasker' akan digelar serentak di seluruh jajaran polres dan polresta.

"Besok kita launching juga Jawa Timur Bermasker. Kita bagikan lagi masker ke masyarakat sebagai sosialisasi pencegahan COVID-19," lanjutnya.

Di Banyuwangi, polresta mempelopori pembentukan Kampung Tangguh di 24 lokasi dan sudah berjalan sesuai standar kesehatan. Ke depan diharapkan hal itu mampu menekan penyebaran dan penularan COVID-19. (sun/bdh)

Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.