"Ya ikhlas aja. Anggap amal aja," ujar Mbah Hawati kepada detikcom, Kamis (12/3/2020).
Menurut Mbah Hawati, uang yang hilang dicuri itu sudah mendapat gantinya. Sebab sejak kabar uangnya dicuri, ada saja yang telah datang menjenguknya dan memberinya uang.
"Nggak tahu kok orang-orang bisa tahu uang saya hilang. Terus banyak yang datang ke sini," tutur Mbah Hawati.
"Ya kasih uang juga. Katanya buat minum jamu gitu. Polisi juga sudah ke sini," imbuh Mbah Hawati.
Ia sendiri mengaku baru tahu uangnya dicuri setelah beberapa orang memberitahukan rekaman CCTV masjid.
"Itu tiba-tiba orang-orang kasih tahu yang video di HP itu. 'Ini mbah yang curi uangnya'," ucapnya.
Ditanya apa yang akan disampaikan jika bertemu dengan maling yang tega mencuri uangnya? Mbah Hawati mengaku nggak tahu apa yang akan disampaikan.
"Nggak tahu, nak. Wis ikhlas kok," tukasnya. (iwd/iwd)