"Saya konfirmasi saja, video itu di sekolah dan kejadian itu dilakukan tidak sengaja. Itu adalah gojekan (bercanda) yang berlebihan," tutur Wakasek Kesiswaan sekolah tersebut kepada detikcom, Kamis (24/10/2019).
Menurutnya, pihak sekolah langsung mengambil tindakan atas viralnya video tersebut. Yakni dengan melakukan pengarahan agar anak didiknya yang lain tidak melakukan hal serupa. Sebab, efek yang ditimbulkan bisa berbuntut panjang meski hanya niat bercanda.