PWNU Jatim Berharap Kader Berwatak NU Maju di Pilbup Malang 2020

PWNU Jatim Berharap Kader Berwatak NU Maju di Pilbup Malang 2020

Muhammad Aminudin - detikNews
Selasa, 06 Agu 2019 11:55 WIB
Ketua PWNU Jatim KH Marzuki Mustamar/Foto: Muhammad Aminudin
Malang - PWNU Jatim menginginkan kader terbaik maju di Pilbup Malang 2020. Yakni figur yang tidak berseberangan dengan watak NU, menjaga kedaulatan NKRI serta mengawal teguh Islam Ahlussunnah wal Jamaah.

"Karena NU didirikan untuk mengawal Islam ahlussunnah wal jamaah. Dan harapan kami, kader yang maju di Pilkada Kabupaten Malang nanti, adalah mereka yang terbaik. Mengemban amanah dengan watak NU. Yakni menjaga kedaulatan NKRI, aman untuk ahlussunnah wal jamaah-nya. Dan aman untuk masyarakatnya," kata Ketua PWNU Jawa Timur KH Marzuki Mustamar kepada wartawan di kediamannya, kompleks Ponpes Sabilurrasyad, Gasek, Kelurahan Karangbesuki, Kecamatan Sukun, Kota Malang, Senin (5/8) malam.

Sebelum berbicara dengan awak media, Marzuki menggelar rapat koordinasi (Rakor) dengan mengundang PCNU Kabupaten Malang. Dalam pertemuan yang digelar tertutup itu, turut hadir Wakil Rais Syuriah PWNU Jawa Timur KH Anwar Iskandar, Plt Bupati Malang Sanusi serta Ketua DPC PKB Kabupaten Malang, Ali Achmad.


Menurut Marzuki, kiai hanya menitipkan pesan sekaligus menekankan kader yang maju di Pilbup Malang adalah figur yang benar-benar membawa nilai-nilai besar NU. "Tidak ada penyebutan nama dan kami tidak memunculkan nama calon untuk direkomendasikan dalam pertemuan tadi. Kami hanya memberikan masukan dan rumusnya harus begitu, yang full NKRI, Pancasila, Islam-nya pun ramah lingkungan full humanity," terang pengasuh Ponpes Sabilurrasyad.

Ia menambahkan, NU memiliki banyak kader potensial yang nantinya layak meramaikan bursa pencalonan di Pilbup Malang. Bahkan sejumlah nama tengah santer dibicarakan.


Kemudian ia menegaskan, kemunculan kandidat yang diusung tidak berjalan prematur atau tergesa-gesa. "Iya memang banyak kader NU potensial bisa maju di Pilkada. Tetapi itu bukan ranah kami untuk menentukan. Tadi kita hanya menyampaikan pesan untuk berpolitik yang maslahat," lanjutnya.

Sejauh ini beberapa kader NU dan politisi PKB mulai muncul untuk meramaikan bursa pencalonan. Seperti Ketua PCNU Kabupaten Malang dr Umar Usman yang digadang bisa menghimpun suara besar dari kalangan NU.

Kemudian dari PKB juga muncul nama Ali Achmad yang kini menjabat Ketua DPC PKB Kabupaten Malang dan Ketua DPP PKB Saifullah Maksum. Satu lagi yakni Plt Bupati Malang Sanusi yang diperkirakan bakal maju kembali sebagai calon petahana di Pilbup Malang 2020 mendatang.



Tonton juga video PWNU Jatim: Tak Dukung Jokowi, Orang NU Goblok:

[Gambas:Video 20detik]

(sun/bdh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya
Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.