Terpeleset ke Sungai, Penarik Becak Motor Tewas Tenggelam

Terpeleset ke Sungai, Penarik Becak Motor Tewas Tenggelam

Zaenal Effendi - detikNews
Rabu, 07 Mar 2018 10:11 WIB
Terpeleset ke Sungai, Penarik Becak Motor Tewas Tenggelam
Petugas mengevakuasi jenazah korban (Foto: istimewa)
Surabaya - Diduga terpeleset saat akan buang sampah, seorang pria paruh baya tewas tenggelam di Sungai Endrosono, Semampir. Korban tenggelam diketahui bernama Munawi (65), warga Wonokusumo Lor.

"Saya mendapat laporan warga kalau ada mayat di sungai, langsung laporan ke 112," kata Wakil Ketua RW 3 Kelurahan Wonokusumo Pras saat dikonfirmasi detikcom, Rabu (7/3/2018).

Menurut Pras, warga pertama kali menemukan mayat korban, melihat ada becak motor yang biasa dikendarai korban ada di sisi sungai. Tetapi korban tak terlihat. "Setelah dicari ternyata sudah tenggelam di sungai" ujar Pras.


Kebiasaan korban kata Pras, tiap pagi sekitar pukul 03.00 WIB, sudah berangkat bekerja menarik becak motor. Sebelum berangkat biasanya korban selalu membuang sampah di TPS yang ada di bibir sungai," tambahnya.

Saat ditemukan, kata Pras, posisi kepala korban terlihat di dalam air. "Saat saya di lokasi, sebelum dievakuasi, kepalanya terlihat sudah tenggelam dan posisinya seperti orang jongkok," pungkas Pras.

(ze/iwd)
Berita Terkait