Korban kedua santri Ponpes Al-Lu'lu Wal Marjan, Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, yang hilang usai hanyut di Sungai Elo ditemukan hari ini. Korban bernama Balghi (14) ditemukan dalam kondisi tewas.
"Korban ditemukan sekitar 700 meter dalam keadaan meninggal dunia," kata Koordinator Basarnas Unit Borobudur, Basuki, kepada wartawan di posko pencarian, Kamis (6/1/2021).
Basuki mengatakan korban ditemukan pada pukul 10.10 WIB siang tadi. Menurut Basuki, korban ditemukan di kedung dengan kedalaman sekitar 5 meter.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Setelah berhasil dievakuasi dibawa menuju RSUD Muntilan," katanya.
Dengan ditemukannya jasad korban kedua yang juga dalam kondisi meninggal dunia ini, maka operasi pencarian dihentikan.
Diberitakan sebelumnya, dua santri Pondok Pesantren (Ponpes) Al-Lu'lu Wal Marjan, Mungkid, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, yakni Fazril (14) dan Balghi (14) hanyut di Sungai Elo kemarin sekitar pukul 11.00 WIB siang. Korban Fazril telah lebih dulu ditemukan kemarin pada pukul 14.00 WIB dalam kondisi meninggal dunia.