Dua pasangan calon (paslon) Pilkada Solo mengikuti tahapan pengundian nomor urut. Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa mendapatkan nomor 1, Bagyo Wahyono-FX Supardjo mendapatkan nomor 2.
Tahap pengundian ini dimulai pukul 13.00 WIB dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. KPU kemudian membacakan aturan pengundian nomor di The Sunan Hotel Solo, Kamis (24/9/2020).
Pengundian nomor dilakukan dua tahap. Undian tahap pertama dilakukan untuk menentukan siapa yang berhak lebih dahulu mengambil nomor undian.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Tahap pertama, pasangan Bajo mendapatkan kesempatan terlebih dahulu karena datang di lokasi lebih awal. Supardjo dan Teguh masing-masing mengambil satu botol hand sanitizer yang sudah berisi angka. Supardjo mendapatkan nomor 6, Teguh nomor 1.
Karena Teguh mendapatkan angka lebih kecil, maka pihaknya berkesempatan lebih dahulu mengambil undian tahap kedua. Jika undian tahap pertama menggunakan media hand sanitizer, tahap kedua menggunakan padasan atau tempat cuci tangan sebagai simbol protokol kesehatan.
Gibran kemudian maju mengambil posisi pada salah satu dari padasan yang disediakan. Di dalam padasan sudah disiapkan nomor urut. Gibran mendapatkan nomor 1, Bajo mendapatkan nomor 2.
Gibran yang sudah menyiapkan alat peraga berbentuk angka 1 lalu menunjukkannya saat berfoto bersama. Sementara Bajo hanya membawa alat peraga yang disiapkan KPU.
Usai pengundian nomor urut, KPU kemudian membacakan secara resmi hasil tahapan tersebut. Saat ini acara masih berlangsung.
"Menetapkan nomor urut pasangan calon peserta pemilihan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Surakarta tahun 2020. Paslon Gibran Rakabuming Raka-Teguh Prakosa pada nomor urut 1. Paslon Bagyo Wahyono-FX Supardjo pada nomor urut 2," kata Ketua KPU Solo, Nurul Sutarti.
Simak video 'Gibran-Teguh Siapkan Blusukan dan Konser Online':