Kebakaran yang melanda Toko Tunggal Jaya yang berada di Jalan Kartini Rembang, akhirnya padam siang ini. Kebakaran ini terjadi selama lebih dari 24 jam.
Api yang melalap toko ini dinyatakan padam siang ini sekitar pukul 12.00 WIB, sedangkan api pertama kali diketahui pada kemarin sekitar pukul 11.45 WIB. Saat ini personel Damkar telah meninggalkan lokasi kejadian.
"Sudah kami tarik, personel dari lokasi kejadian. Namun demikian, kami tetap siaga meskipun di mako. Pihak pemilik juga sudah kami titipi pesan agar sewaktu-waktu melihat ada api meskipun kecil," kata Kepala bidang Damkar dan Linmas pada Satpol PP Kabupaten Rembang, Wiyoto kepada detikcom ditemui di kantornya, Kamis (6/8/2020).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Insiden kebakaran tersebut melibatkan sembilan unit armada pemadam kebakaran. Di antaranya tiga armada milik Satpol PP Pemkab Rembang, ditambah bantuan unit Damkar dari Pemkab Pati dan Blora masing-masing satu unit.
"Juga ada bantuan dari PLTU 1 unit, Semen Gresik 1 unit, PT Kacang Garuda, dan Djarum Super Foundation," papar Wiyoto.
Tiga bangunan Toko Tunggal Jaya beserta isinya kini ludes dilalap si jago merah. Luas bangunan tersebut diperkirakan mencapai lebih dari 4.000 meter persegi. Kini lokasi setempat dipasangi garis polisi.
Tonton video '11 Jam Lebih Damkar Berjibaku Padamkan Kebakaran Toko di Rembang':