Sebuah Kapal Terbalik di Cilacap, Satu Nelayan Hilang

Sebuah Kapal Terbalik di Cilacap, Satu Nelayan Hilang

Arbi Anugrah - detikNews
Sabtu, 11 Jul 2020 23:39 WIB
Ilustrasi kapal tenggelam atau kecelakaan kapal(Dok detikcom)
Foto: Ilustrasi kapal tenggelam (Dok detikcom)
Cilacap -

Sebuah kapal nelayan terbalik di perairan Jetis, Kecamatan Nusawungu, Kabupaten Cilacap. Informasi tersebut didapatkan Basarnas Cilacap pada Sabtu (11/7/2020) Pukul 22.00 WIB.

"Pertama kali mendapatkan info dari saudara Ambar (SAR Jetis), bahwa telah terjadi kecelakaan kapal tepatnya di Perairan Jetis, Kecamatan Nusawungu pada koordinat 07Β° 43' 27.00" S 109Β° 23' 12.65" E," kata Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Cilacap I Nyoman Sidakarya dalam pesan tertulisnya kepada wartawan.

Dia mengatakan jika kejadian tersebut terjadi pada pukul 20.30 WIB saat korban hendak kembali melaut namun terhempas ombak.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Korban selamat diketahui bernama Pasimin (58) warga Desa Kalipoh, Kecamatan Ayah kabupaten Kebumen dan korban hilang Yasikin (30) warga Desa Srati RT 03 RW 03 Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen.

"Kejadian pada Sabtu (11/7) Pukul 20.30 WIB bermula dari Korban hendak kembali dari melaut, namun nahas perahu yang mereka tumpangi terhantam ombak 1 (satu) orang berhasil menyelamatkan diri atas nama Pasimin dan 1 (satu) orang atas nama Yasikin masih dalam pencarian" jelasnya.

ADVERTISEMENT

Setelah mengetahui berita tersebut pihaknya langsung memberangkatkan satu regu untuk berangkat ke lokasi kejadian beserta 2 (dua) unit Rescue Car, APD COVID-19 dan peralatan SAR air dan peralatan pendukung lainnya.

"Kami berangkatkan satu regu ke lokasi untuk bergabung bersama potensi SAR yang sudah terlebih dulu untuk melakukan koordinasi awal terkait rencana pencarian pada besok pagi," ucapnya.

Unsur SAR Gabungan Terdiri Basarnas (KPP) Cilacap, Polairud Kebumen, Polsek Nusawungu, Koramil Nusawungu, SAR Jetis, SAR Lawet Perkasa, TPKL Jetis, Cilacap Rescue, Bagana dan Warga sekitar.

Halaman 2 dari 2
(arb/mbr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads