Survei LSI Dennyy JA: Jeje Masih Ungguli Adang di Pilbup Pangandaran

Survei LSI Dennyy JA: Jeje Masih Ungguli Adang di Pilbup Pangandaran

Faizal Amiruddin - detikNews
Senin, 02 Nov 2020 11:31 WIB
Ilustrasi Pilgub Jabar
Foto: Ilustrasi (Andhika Akbarayansyah/detikcom)
Pangandaran -

Lingkaran Survei Indonesia (LSI) Network Denny JA membeberkan hasil survei terbarunya di Pilbup Pangandara 2020. Hasil survei tersebut memperlihatkan pasangan Jeje Wiradinata-Ujang Endin masih mengungguli pesaingnya Adang Hadari-Supratman.

Salah satu data yang diungkap adalah mengenai adanya 30,3 persen pemilih yang dinyatakan sebagai soft supporter. "Pemilih yang seperti itu biasanya sering disebut lahan tak bertuan yang masih bisa diperebutkan siapa saja. Yaitu, suara gabungan dari mereka yang sudah memilih, tapi masih bisa berubah dan mereka yang belum punya pilihan sama sekali, atau karena tidak tahu dan tidak jawab," kata Toto Izul Fatah Direktur Eksekutif Citra Komunikasi LSI Network Denny JA, melalui zoom meeting, Senin (2/11/2020).

Data 30,3 persen soft supporter itu bagian dari data strong supporter dari kedua pasangan calon, dimana pasangan Jeje Wiradinata dan Ujang Endin memiliki 47,7 persen strong supporter dan pasangan Adang Supratman memiliki 22 persen strong supporter.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Yang menarik ini menjadi salah satu keunggulan serta kekuatan pasangan Jeje- Ujang, yaitu memiliki strong supporter atau pemilih militan yang sangat tinggi, baik personal maupun pasangan. Bahkan untuk personal, elektabilitas strong supporternya mengalami kenaikan siginifikan, dari sebelumnya 35,4 persen naik menjadi 44,5 persen," kata Toto.

Dengan posisi strong supporter sebesar itu, pasangan Jeje-Ujang dipastikan stabil untuk tetap dipilih sebagai juara Pilkada. Sebab, pemilih berkategori strong supporter itu, biasanya tak pernah berubah sampai hari-H pemungutan suara.

ADVERTISEMENT

Sementara bagi pasangan Adang-Supratman yang memiliki strong supporter 22 persen, perlu kerja ekstra yang jika ingin menjadi pemenang.

Terlepas dari hal itu masih banyaknya suara mengambang atau soft supporter, menurut Toto menjadi tugas besar bagi dua pasangan yang head to head ini, bagaimana memaksimalkan orang datang ke TPS. Apalagi di masa Pandemi seperti sekarang. Ada potensi orang malas datang ke TPS.

Sementara itu berkaitan dengan elektabilitas, LSI menyampaikan analisanya bahwa dukungan suara pasangan nomor urut 1, Jeje Wiradinata- Ujang Endin Indrawan mencapai angka 65 persen. Sementara seteru tunggalnya Adang Hadari-Supratman masih tertinggal cukup jauh di posisi 28 persen.

Toto menjelaskan survei dilakukan pada 23-27 Oktober 2020 dengan menggunakan metode standar; multistage random sampling, wawancara tatap muka dan jumlah responden 440, dengan margin of error 4,8 persen.

"Potret dukungan yang kuat kepada pasangan yang diusung PDIP itu mulai terlihat dari jawaban mayoritas publik, sekitar 58,3 persen yang masih menginginkan Bupati petahana ketimbang Bupati baru sebesar 27,7 persen," kata Toto.

Begitu juga dengan potret tingkat kepuasan publik, yaitu 82,8 persen, dengan asumsi digabung antara yang sangat puas 19,8 persen dan cukup puas 63 persen.

"Dari pengalaman LSI melakukan ratusan kali survei, calon incumbent yang memiliki tingkat kepuasan publik terhadap kinerjanya diatas 70%, apalagi 80%, selalu menjadi modal untuk dengan mudah terpilih kembali. Apalagi, figur incumbent yang tingkat pengenalan dan kesukaannya berbanding lurus. Dan ini terjadi pada Jeje Wiradinata, dikenal oleh 98 persen dan disukai oleh 93,6 persen," papar Toto.

Namun hasil survei itu bisa saja meleset jika terjadi tsunami politik atau money politic yang massif. "Tapi ini pasti tidak mudah dilakukan. Apalagi waktu tinggal satu bulan lagi," kata Toto.

Selain itu disampaikan pula data aneka variable kuesioner survei yang menjadi indikator LSI memprediksi kemenangan Jeje-Ujang. Misalnya dukungan aneka segmen demografis yang cukup merata, mulai dari segmen gender, jenis profesi atau pekerjaan, tingkat penghasilan, tingkat pendidikan, usia, ormas hingga pemilih partai politik.

"Begitu juga dengan dukungan yang relatif merata di hampir semua daerah pemilihan. Pasangan Jeje-Ujang Endin merajai dukungan suara, kecuali di Dapil 4, yaitu Cijulang dan Cimerak yang masih bersaing. Tapi diluar Dapil 4, yaitu Dapil 1, 2, 3 dan 5 unggul cukup telak. Khususnya, di Dapil gemuk, 2 dan 3 dengan populasi 24,4 persen dan 22,4 persen pasangan Jeje-Ujang unggul sekitar 70 persen," kata Toto.

(mso/mso)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads