PKS Tunggu Arahan Pusat soal Dukungan di Pilbup Bandung 2020

PKS Tunggu Arahan Pusat soal Dukungan di Pilbup Bandung 2020

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Kamis, 03 Sep 2020 11:30 WIB
Haru Suandharu, sekretaris BPD Jabar
Foto: Ketua DPW PKS Haru Suandharu (Mochamad Solehudin/detikcom).
Bandung -

PKS sejauh ini belum menentukan sikap terkait Pilkada Serentak di Kabupaten Bandung. PKS mengaku masih menjalin komunikasi dengan tiga pasangan calon yang sudah ada.

Ketiga pasangan calon yang sudah resmi akan maju yakni Yena Masoem-Atep, Dadang Supriatna-Syahrul Gunawan dan Nia Agustina-Usman Sayogi. Sementara PKS yang ditinggalkan partai lain, masih belum menentukan sikap berlabuh.

"Kita masih terus komunikasi sama beberapa pihak. Kita tunggu lah sampai waktunya," ucap Ketua DPW PKS Jabar Haru Suandharu kepada wartawan di Bandung, Kamis (3/9/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Haru menyatakan jalinan komunikasi ini dilakukan PKS bukan dengan satu pasangan calon saja. Menurutnya, PKS menjalin komunikasi dengan seluruh pasangan calon.

"Belum kita masih komunikasi dengan bu Yena, Pak Dadang supriatna dan Pak Dadang Naser masih ngobrol. Nanti tunggu lah perintah DPP," kata dia.

ADVERTISEMENT

Haru menyatakan untuk Kabupaten Bandung PKS sendiri masih menunggu arahan dari DPP. Nantinya, DPP akan mengkaji ke mana PKS akan berlabuh memberikan dukungan di Pilbup Bandung.

"Intinya sudah laporkan ke DPP terserah DPP saja. Nanti suruh gabung ke mana atau nanti endingnya seperti apa kita masih nunggu lah dari DPP. Karena kalau sudah injury time gini kan susah lah di tingkat wilayah daerah mah susah," katanya.

Sebelumnya, Ke mana Partai Keadilan Sejahtera (PKS) di Pilkada Kabupaten Bandung akan berlabuh masih menjadi teka-teki. Tiga pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Bandung mendekati PKS.

Tiga pasangan tersebut di antaranya Dadang Supriatna dengan Sahrul Gunawan (PKB, Nasdem, Demokrat), Yena Masoem dengan Atep Rizal (PDIP, PAN), dan terakhir Nia Kurnia dengan Usman Sayogi (Golkar, PAN).

Dua dari tiga pasangan sudah memberikan biodata mereka masing-masing untuk menunjukkan keseriusannya. Hanya tinggal Nia Kurnia dan Usman Sayogi yang masih belum memberikan biodata mereka.

Pasangan pertama yang menyambangi PKS yakni pasangan DS dan Sahrul Gunawan. Kemudian menyusul pertemuan pimpinan DPD Golkar dan DPD PKS Kabupaten Bandung. Dan terakhir, kemarin (31/8/2020) pasangan Yena Maseom dan Atep Rizal menyambangi kantor DPD PKS.

(dir/mso)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads