Kemenag Gorontalo soal Haji 2020: Asrama Saja Masih untuk Pasien Corona

Kemenag Gorontalo soal Haji 2020: Asrama Saja Masih untuk Pasien Corona

Ajis Khalid - detikNews
Rabu, 03 Jun 2020 10:41 WIB
Ilustrasi haji
Foto: Ilustrasi haji oleh Mindra Purnomo/detikcom
Gorontalo -

Penundaan Ibadah haji tahun 2020 juga berimbas pada 978 calo jamaah haji (CJH) asal Provinsi Gorontalo. Sebanyak 976 jemaah itu telah melunasi biaya haji.

"Kita ada 978 jemaah calon haji di luar petugas. Jemaah reguler kita ada 978. 978 ini di terakhir pelunasan tanggal 29 Mei kemarin, yang melunasi hanya 976, ada dua yang belum melunas atau masih kosong," kata Kepala Bidang Haji dan Umroh, Kanwil Kemenag Provinsi Gorontalo, Mahmud Bobihu, Rabu (3/6/2020).

Dia menjelaskan, untuk tahun depan, jemaah yang sudah melunasi tahun ini akan menjadi prioritas. Kalau jemaah yang sudah melunasi tahun 2020, dana haji yang ada di Badan Pengelolaan Keuangan Haji (BPKH) dan tidak menarik dana pelunasan, mereka akan mendapat nilai manfaat di tahun depan.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Kementerian agama juga membolehkan kalau ada jemaah yang ingin menarik dana pelunasan mereka. Boleh mengajukan permohonan ke Kemenag. Alangkah baiknya biar saja di situ di BPKH, biar tahun depan menerima nilai manfaat itu," jelas Mahmud.

ADVERTISEMENT

Simak video 'Haji Dibatalkan, Gabungan Asosiasi Minta Ketemu Kemenag dan BPKH':

Jika tahun depan ada kenaikan biaya haji, jamaah yang tidak menarik dananya hanya membayar selisih. Begitu sebaliknya, kalau ada penurunan biaya haji maka akan ada pengembalian biaya haji.

"Memang kebijakan ini diambil untuk kepentingan jemaah dan umat serta kepentingan petugas yang mendampingi. Sampai saat ini belum ada informasi dari pihak Arab Saudi soal ibadah haji, sementara kita didesak soal waktu tinggal sedikit. Untuk gelombang pertama saja akan berangkat 26 Juni. Waktu sangat sempit, bagaimana mengurus hotel, akomodasi jamaah, akses juga kesana belum tahu," tegas Mahmud.

Dia menambahkan, penundaan haji tahun ini adalah kebijakan untuk kepentingan dan keselamatan umat.

"Saat ini saja asrama haji Gorontalo masih digunakan buat pasien penanganan COVID. Kita saja mau dekat ke asrama haji masih was-was. Makanya kita ambil kebaikannya," tutur Mahmud.

Halaman 2 dari 2
(idh/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads