Tolong! Pria Tanpa Identitas Jadi Korban Tabrak Lari di Bandung

Tolong! Pria Tanpa Identitas Jadi Korban Tabrak Lari di Bandung

Dony Indra Ramadhan - detikNews
Senin, 01 Jun 2020 11:09 WIB
Seorang pria tanpa identitas menjadi korban tabrak lari di Bandung.
Polisi mengecek kondisi pria korban tabrak lari. (Foto: Dok. Kanit Laka Lantas Polrestabes Bandung)
Bandung -

Seorang pria tanpa identitas dilarikan ke rumah sakit. Pengendara sepeda motor tersebut menjadi korban tabrak lari di Kota Bandung.

Insiden tabrak lari itu terjadi di Jalan Tamansari dekat kampus ITB atau tepatnya di pintu masuk Gedung Sabuga, Sabtu (30/5), pukul 16.00 WIB. Saat itu, korban menggunakan sepeda motor merek Honda Spicy merah nomor polisi D-5214-JP ditabrak minibus bercat putih.

"Jadi setelah menabrak, ya intinya (pelaku) langsung kabur," ucap Kanit Laka Lantas Satlantas Polrestabes Bandung AKP Dody Kuswanto saat dihubungi, Senin (1/6/2020).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berdasarkan keterangan saksi dan hasil olah tempat kejadian perkara (TKP), korban melaju dari arah Jalan Babakan Siliwangi ke arah Jalan Tamansari. Setiba di TKP, mobil dari arah berlawanan juga melaju.

"Setiba di TKP terjadi tabrakan. Mobil dari arah berlawanan dengan korban," kata dia.

ADVERTISEMENT

Saat kejadian itu, menurut Dony, warga tak sempat melihat nomor polisi mobil yang langsung kabur itu. Warga fokus menyelamatkan korban.

"Saksi kurang memperhatikan kendaraan karena menolong korban," tutur Dody.

Korban mengalami luka-luka di tubuhnya. Ia langsung dibawa ke Rumah Sakit Borromeus Bandung untuk mendapatkan penanganan medis.

"Kondisinya masih di rumah sakit. Korban tidak membawa identitas sama sekali. Kita kejar ke rumah yang sesuai pelat nomor motornya, kendaraan sudah berpindah tangan katanya," ujar Dody.

Kasus ini masih dalam penyelidikan Unit Laka Lantas Polrestabes Bandung. Pengemudi mobil minibus saat ini masih ditelusuri polisi.

"Masih (dikejar). Masih cari data, cari informasi mobil itu jenisnya apa," ucap Dody.

Halaman 2 dari 2
(dir/bbn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads