Jerman Perpanjang Aturan Social Distancing Hingga 29 Juni

Jerman Perpanjang Aturan Social Distancing Hingga 29 Juni

Nur Azizah Rizki Astuti - detikNews
Rabu, 27 Mei 2020 04:16 WIB
Ada fenomena saling lapora pelanggaran aturan jaga jarak sosial Corona di Jerman (AFP)
Foto: Ilustrasi social distancing di Jerman (AFP)
Berlin -

Pemerintah Jerman telah sepakat untuk memperpanjang aturan social distancing di negara itu hingga 29 Juni 2020 mendatang. Hal itu dilakukan untuk mencegah penularan virus Corona.

Dilansir dari Reuters, Selasa (26/5/2020), juru bicara pemerintah Jerman menyebut berdasarkan kesepakatan, pertemuan publik yang bisa diikuti maksimal 10 orang juga akan diizinkan mulai 6 Juni 2020. Kanselir Jerman, Angela Merkel bahkan mulanya menyarankan agar perpanjangan aturan social distancing yang mengharuskan setiap orang berjarak minimal 1,5 meter diberlakukan hingga 5 Juli 2020.

Jumlah kasus kematian akibat virus Corona di Jerman sebanyak 8.302 kasus, jauh lebih sedikit dibanding negara-negara lain di Eropa, seperti Italia, Spanyol, Prancis, dan Inggris. Sebuah sumber dari pemerintah Jerman menyebut kabinet juga akan memutuskan untuk mencabut peringatan perjalanan ke 26 negara Uni Eropa, ditambah Inggris, Islandia, Norwegia, Swiss, dan Liechtenstein mulai 15 Juni 2020 mendatang.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Perdana Menteri Bavaria, salah satu negara bagian di Jerman, Markus Soeder, menyatakan keberatannya jika sektor pariwisata dibuka kembali terlalu cepat. Ia meminta pemerintah berhati-hati.

"Kami memiliki angka infeksi yang sangat berbeda di Italia, Spanyol, dan Prancis dibandingkan dengan Jerman sehingga saya meminta pemerintah federal untuk memikirkannya dengan sangat hati-hati," ujar Soeder.

ADVERTISEMENT

"Tidak ada yang harus dibodohi. Corona tetap mematikan," lanjutnya.

(azr/azr)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads