Antrean panjang penumpang KRL sempat terjadi saat membeli karcis di Stasiun Angke, Jakarta Barat, pada hari pertama Lebaran. Bagaimana kondisinya pagi ini?
Pantauan detikcom, Senin (25/5/2020) pukul 08.25 WIB, kondisi Stasiun Angke terpantau lengang, baik di loket karcis maupun peron. Para calon penumpang mengenakan masker. Petugas masuk peron senantiasa mengingatkan para penumpang untuk menggunakan masker.
Meski begitu, beberapa penumpang terlihat tidak menerapkan jaga jarak saat menunggu KRL. Kondisi serupa juga terjadi di loket.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Penumpang saat ini sedang menunggu dua kereta terakhir menuju Stasiun Jatinegara. Seperti diketahui, pemberangkatan KRL selama dua hari Lebaran dibatasi pada pukul 05.00-08.00 WIB dan 16.00-18.00 WIB.
Sebelumnya, viral sebuah foto yang menunjukkan penumpang KRL rute Angke-Bogor ramai pada hari pertama Lebaran. PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) angkat bicara soal peristiwa ini.
![]() |
Dalam foto yang diunggah oleh akun Instagram @infojkt24 yang dilihat detikcom, Minggu (24/5), para pengguna KRL tampak berdesak-desakan meski mengenakan masker. Ada juga foto yang memperlihatkan antrean panjang penumpang saat membeli tiket di Stasiun Angke.
"Minggu (24/5) antrean panjang para penumpang KRL saat membeli karcis di Stasiun Angke, Jakarta Barat siang hari tadi," tulis akun tersebut.
Menanggapi hal tersebut, VP Corporate Communications PT KCI Anne Purba mengungkapkan, PT KCI sudah memantau adanya antrean pengguna KRL di Stasiun Angke, Karet, dan Tanah Abang sejak pukul 14.00 WIB. Menurutnya, saat stasiun kembali dibuka, terjadi antrean pembelian tiket selama 15-20 menit. Kemudian pengguna segera diarahkan menuju peron KRL sesuai batasan jumlah pengguna yang dimungkinkan selama masa pembatasan sosial berskala besar (PSBB).
"Saat stasiun kembali dibuka, terlihat antrean pembelian tiket yang berlangsung selama 15-20 menit. Pengguna selanjutnya diatur menuju ke peron dengan tertib sesuai batasan jumlah pengguna yang dimungkinkan," kata Anne dalam keterangan tertulis.
Simak Physical Distancing di KRL, Penumpang Dibatasi 35 Persen Per Gerbong:
(gbr/gbr)