Ya, lodho khas rumah makan di Pemancingan Betri di Desa Betri, Kecamatan Siman ini menggunakan ikan mas sebagai bahan dasar lodho. Lodho ikan mas bisa dinikmati sebagai menu kuliner lebaran kali ini. Bagaimana rasanya?
"Biasanya kan lodho itu daging ayam, saya buat varian baru lodho ikan mas. Apalagi di Betri sini khasnya ikan," tutur Teso Unggara, pemilik rumah makan Betri kepada detikcom, Senin (25/5/2020).
Teso pun tak sungkan memperlihatkan proses pembuatannya, mulai dari menyiapkan bumbu-bumbu seperti cabai rawit, bawang merah, bawang putih, garam, kunyit, ketumbar, jahe dan bumbu lainnya.
"Semua bumbu dicampur kecuali cabai rawit. Nanti juga ditambahi bumbu empon-empon dan santan," terang Teso.
![]() |
Bumbu tersebut, lanjut Teso, dimasak terlebih dahulu hingga matang. Sembari menunggu bumbu matang, Teso pun menyiapkan ikan mas yang akan dimasak. Mulai dari mengambil ikan di kolam, membersihkan hingga dipotong jadi 3 bagian.
"Ikan disini dijamin segar karena diambil langsung dari kolam," jelas Teso.
Setelah ikan dipotong, kemudian digoreng dalam minyak panas. Setelah selesai digoreng, ikan pun dimasukkan ke dalam kuah lodho.
"Jangan lupa ditambah cabai rawit, lodho kan rasanya pedas," imbuh Teso.
Teso pun mengingatkan kepada para pembeli, jika ingin menikmati lodho ikan mas harus memesan satu hari sebelumnya. Sebab, proses memasaknya membutuhkan waktu yang panjang.
"Dan menyajikannya harus hangat supaya lebih nikmat, jadi harus pesan sebelumnya," papar Teso.
Untuk satu porsi lodho ikan dihargai Rp 25 ribu lengkap dengan nasi. Jika ingin menikmati lodho ikan ini harus pesan minimal dua porsi, senilai Rp 50 ribu.
Sementara, salah satu pelanggan Eka Megayanti mengaku memilih lodho ikan mas karena penasaran dengan rasanya. Ingin menikmati sensasi berbeda menyantap ikan mas.
"Biasanya kan digoreng atau dibakar, disini dibuat lodho. Penasaran saja," tukas Mega.
Menurutnya, rasa lodho ikan mas ini menggugah selera. Perpaduan lembut ikan mas serta bumbu kuah lodho yang kaya rempah langsung membuat badan kembali segar.
"Bumbunya ngerempah banget, ikannya lembut. Nikmat banget. Pas buat menu buka puasa," pungkas Mega.
Gimana, ingin mencoba? (iwd/iwd)