Disiarkan di saluran YouTube Kementerian Agama, Sabtu (23/5/2020), ucapan selamat diawali Menteri Agama Fachrul Razi. Kemudian disusul Menko PMK Muhadjir Effendy dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
"Saya mengucapkan selamat Idul Fitri 1 Syawal 1441 Hijriyah. Mohon maf lahir batin. Semoga ibadah puasa kita diterima dan dikabulkan Allah SWT," ujar Muhadjir lewat video.
Kepala daerah yang turut serta mengucapkan selamat Idul Fitri adalah Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa. Setelahnya Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Gubernur Sulsel Nurdin Abdullah, dan Gubernur Kalsel Sahbirin Noor.
"Kami ucapkan selamat hari raya Idul Fitri 1441 Hijriyah. Minal 'Aidin wal-Faizin. Taqabbalallahu minna waminkum," ucap Anies.
Sedangkan Gubernur Khofifah mengajak masyarakat untuk menahan keinginannya mudik saat Idul Fitri. Ini dikarenakan Indonesia tengah terdampak pandemi virus Corona (COVID-19).
"Di tengah pandemi COVID-19, saya sadari betapa ada rindu yang sangat dalam ada keinginan luar biasa kita tentu ingin silaturahmi, halalbihalal, lebaran bersama keluarga di kampung. Tapi keinginan itu tentu harus ditahan sementara, mohon bersabar. Karena ketika kita menahan untuk tidak silaturahmi, sesungguhnya kita menjaga diri kita, keluarga kita," kata Khofifah.
(dkp/idh)