1 Keluarga Peserta Ijtima Dunia Gowa Positif Corona, Ibunya Meninggal Dunia

1 Keluarga Peserta Ijtima Dunia Gowa Positif Corona, Ibunya Meninggal Dunia

Mohammad Qadri - detikNews
Senin, 13 Apr 2020 11:44 WIB
Poster
Foto ilustrasi satu keluarga bepergian di tengah Corona. (Edi Wahyono/detikcom)
Palu -

Satu keluarga di Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), dinyatakan positif terinfeksi virus Corona (COVID-19). Sang ibu dilaporkan meninggal dunia.

"Salah satu pasien kami yang positif virus Corona meninggal tadi malam, sekitar pukul 01.00 dini hari. Pasien tersebut merupakan ibu dari tiga orang pasien positif lainnya, yang satu keluarga positif," kata Direktur RSU Anutapura dr Hery kepada detikcom pada Senin (13/4/2020).

Sang ibu mengembuskan napas terakhir di ruang isolasi RSU Anutapura. Saat ini, pasien sudah dimakamkan di lokasi pemakaman khusus yang sudah ditentukan oleh pemerintah Sulteng.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sebelumnya, sepasang suami-istri (pasutri) bersama dua anaknya yang berstatus pasien dalam pengawasan (PDP) di Palu terkonfirmasi positif virus Corona (COVID-19) pada Sabtu (11/4). Pasien yang merupakan satu keluarga itu dirawat di RSU Anutapura, Palu.

"Ketiganya merupakan istri dan dua orang anak dari pasien yang PDP yang sudah terkonfirmasi positif sejak awal April lalu," jelas dr Hery Mulyadi pada Sabtu (11/4).

ADVERTISEMENT

Menurutnya, keluarga memiliki riwayat perjalanan dari mengikuti kegiatan keagamaan di Kabupaten Gowa, Sulawesi Selatan (Sulsel), pada Maret 2020. Yaitu kegiatan Ijtima Dunia di Gowa.

Jokowi: Kalau Ada Orang Positif Corona Jangan Malah Dikucilkan!:

(aud/aud)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads