Protes soal Revitalisasi Monas dan Banjir, Dewi Tanjung Demo di Balai Kota

Protes soal Revitalisasi Monas dan Banjir, Dewi Tanjung Demo di Balai Kota

Arief Ikhsanudin - detikNews
Rabu, 04 Mar 2020 16:14 WIB
Dewi Tanjung (Rahel Narda Chaterine/detikcom)
Dewi Tanjung (Rahel Narda Chaterine/detikcom)
Jakarta -

Politikus PDIP Dewi Tanjung bersama Gerakan Jaga Indonesia (GJI) menggelar aksi demonstrasi di depan Balai Kota DKI Jakarta. Dewi Tanjung menolak revitalisasi Monas sampai kritik penanganan banjir.

GJI berdemo untuk ketiga kalinya di depan Balai Kota. Mereka tetap menolak kebijakan revitalisasi Monas dan menganggap masalah penanganan banjir di Jakarta.

Pantauan detikcom di lokasi, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (4/3/2020), pagar Balai Kota DKI Jakarta ditutup. Puluhan polisi berjaga di lokasi untuk mengawal massa.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Massa menggunakan satu dari empat lajur di jalan arah ke Patung Kuda. Lalu lintas di depan Balai Kota terpantau lancar.

"Revitalisasi Monas kacau. Katanya nggak banjir sampai Sudirman. Ternyata tenggelam juga. Nikmati saja kata sekda, nggak usah ngeluh," kata Dewi Tanjung saat orasi.

ADVERTISEMENT

Simak Juga Video "Bikin Banjir, Kang Emil Setuju Proyek Kereta Cepat Disetop"

[Gambas:Video 20detik]



(aik/dhn)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads