Jadi Joki CPNS di Makassar, Wanita Asal Sidrap Ditangkap Polisi

Jadi Joki CPNS di Makassar, Wanita Asal Sidrap Ditangkap Polisi

Hermawan Mappiwali - detikNews
Kamis, 27 Feb 2020 17:25 WIB
Borgol penjahat
Foto Ilustrasi (Andhika Akbaryansyah/detikcom)
Makassar -

Nia Ahmad (25), perempuan asal Sidrap, Sulawesi Selatan (Sulsel), diringkus polisi usai kedapatan menjadi joki CPNS di Makassar. Nia digelandang ke Mapolrestabes Makassar.

"Pelaku mengikuti tes seleksi CPNS selaku joki dari peserta resmi CPNS atas nama Rusni," ujar Kasubag Humas Polrestabes Makassar Kompol Edy Supriadi Idrus kepada wartawan, Kamis (27/2/2020).

Pelaku, kata Edy, sejak awal dicurigai saat mengikuti tes CPNS di area GOR Universitas Hasanuddin (Unhas) Makassar, Jalan Perintis Kemerdekaan, Rabu (26/2). Petugas mulai mencurigai Nia karena KTP yang digunakannya diduga palsu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Meski dicurigai petugas, sang joki tetap dipersilakan mengikuti tes CPNS. Setelah mengikuti tes, barulah polisi mengamankan pelaku.

"Setelah diperiksa panitia didampingi petugas polisi, ditemukan fakta bahwa Nia adalah joki yang menggantikan Saudari Rusni," tegas Edy.

ADVERTISEMENT

Kini, pelaku masih diperiksa intensif oleh penyidik Polrestabes Makassar. Polisi terus menyelidiki kasus ini, terutama mengejar pengguna jasa joki dan bagaimana pelaku bisa memperoleh KTP palsu.

(idh/idh)
Hoegeng Awards 2025
Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini
Selengkapnya



Ajang penghargaan persembahan detikcom dengan Kejaksaan Agung Republik Indonesia (Kejagung RI) untuk menjaring jaksa-jaksa tangguh dan berprestasi di seluruh Indonesia.
Ajang penghargaan persembahan detikcom bersama Polri kepada sosok polisi teladan. Baca beragam kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini.
Hide Ads